Kelakuan Gibran saat Debat Dinilai Keterlaluan, Putri Gus Dur: Jahil Berbeda dengan Melecehkan

Kelakuan Gibran saat Debat Dinilai Keterlaluan, Putri Gus Dur: Jahil Berbeda dengan Melecehkan

Kelakuan Gibran saat debat Cawapres dinilai tidak layak. Foto:-Tangkapan layar-@kpu

Kelakuan Gibran saat Debat Dinilai Keterlaluan, Putri Gus Dur: Jahil Berbeda dengan Melecehkan

RADARCIREBON.COM – Sikap dari Gibran Rakabuming Raka saat debat tadi malam, Minggu 21 Januari 2924, mendapat banyak sorotan.

Calon Wakil Presiden nomor urut 2 itu dinilai melakukan tindakan yang berlebihan dan tidak pantas. Hal itu diungkapkan oleh salah satu putri Presiden Abdurahman Wahid, alias Gus Dur, yaitu Alissa Wahid.

Alissa Wahid menyayangkan kelakuan Gibran saat Debat Cawapres. Menurutnya, putra Presiden Joko Widodo alias Jokowi ini, tidak menghargai lawan debatnya.

Alissa Wahid menyebut, bahwa sikap Gibran yang tidak pantas itu dilakukan berulang kali kepada kandidat Cawapres, Muhaimin Iskandar dan Mahfud MD.

BACA JUGA:Janji Prabowo Subianto di Depan Rakyat Majalengka, Menyinggung Soal Sisa Hidupnya

BACA JUGA:TKD Majalengka Optimis Perolehan Suara Prabowo Bisa Hatrick Di Kabupaten Majalengka

“Menyayangkan sikap mas @gibran_tweet  malam ini. Sedikit jahil berbeda dengan sikap melecehkan orang lain,” kata Alissa lewat tulisannya di akun X miliknya.

“Dan itu yang tadi ditunjukkan mas Gibran berulang-ulang kepada kedua kandidat lain,” imbuhnya. 

Salah satu kelakuan Gibran yang banyak dikritik usai debat tadi malam adalah ketika dia berpura-pura mencari sesuatu.

Tingkah Gibran itu dilakukan usai mendengar pernyataan dari Mahfud MD. Cawapres pasangan Prabowo Subianto ini berlagak mencari sesuatu. Kemudian Gibran mengatakan sedang mencari jawaban dari Mahfud.

BACA JUGA:Berhenti saat Naik Motor, Turun Kaki Kiri atau Kanan Duluan?

BACA JUGA:Komunitas SARASA Ajak Pemuda Sukseskan Pemilu 2024

Menurut Gibran, Mahfud MD tidak memberikan jawaban yang tepat terkait pertanyaan soal greenflation yang dia ajukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: