Rumah Banyak Debu? Coba Ikuti Saran Dokter Ini

Rumah Banyak Debu? Coba Ikuti Saran Dokter Ini

Debu rumah tanpa disadari bisa memicu penyakti dan alergi bagi penghuni rumah.-Tangkapan Layar Video-Youtube

RADARCIREBON.COM - Rumah banyak debu, bisa memunculkan banyak penyakit dan alergi bagi penghuninya.

Untuk mengatasinya, berikut ini beberapa trik dan cara mengatasi debu di rumah menurut dokter spesialis telinga, hidung, tenggorokan.

Menurut dr Nurmawati Sp THT-KL, jika penghuni rumah ingin sehat, maka cara mengatasinya harus dari kebersihan terlebih dahulu.

Rumah yang banyak terdapat debu, menjadi salah satu pemicu sakit yang jarang disadari oleh penderita.

BACA JUGA:6 Bahaya Jika Mencium Bayi di Sembarang Bagian yang Jarang Diketahui

Oleh karena itu, rumah yang menjadi tempat tinggal, harus terbebas dari debu.

"Kalau mau sehat ya seperti itu caranya (bebas debu)," ucap dr Nurmawati dikutip dari akun Rizky Haeruman.

Rumah nyaman dan bersih, menjadi idaman bagi penghuninya. Namun rumah yang terlihat bersih, tidak sepenuhnya terbebas dari debu.

Debu yang berlebihan di dalam rumah, bisa mengakibatkan alergi debu kepada penghuninya.

BACA JUGA:Faktor Penyebab Penyakit Tipes pada Anak yang Perlu Anda Waspadai

Tungau debu, merupakan penyebab umum alergi debu yang terjadi di rumah, menjadi penyebab asma pada anak-anak. 

Tungau debu atau dust mite, hidup dan berkembang biak dengan mudah di tempat yang lembap dan hangat.

Oleh sebab itu, rumah harus dibersihkan setiap hari dengan cara dilap atau dipel untuk menjaga debu tidak menempel.

Selain itu, sirkulasi udara di dalam rumah atau ruangan harus cukup baik, supaya kuman yang terdapat dalam debu tidak berkembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: