Penyebab Banjir di Kalijaga Kota Cirebon, Bukan Hanya Kiriman dari Kuningan
Banjir akibat luapan sungai Kalijaga Kramat, Kota Cirebon, 11 Februari 2024. Foto:-Istimewa-Radarcirebon.com
Penyebab Banjir di Kalijaga Kota Cirebon, Bukan Hanya Kiriman dari Kuningan
RADARCIREBON.COM - Baru-baru ini Sungai Kalijaga Kramat Kota Cirebon mengalami luapan air sehingga menyebabkan banjir di area pemukiman warga.
Banjir di Kalijaga Kota Cirebon terjadi pada Minggu 11 Februari 2024. Sekitar pukul 18.30 sampai dengan pukul 20.30 WIB luapan sungai terjadi di Petilasan Kalijaga Kramat, Jalan Pramuka, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
Pj Walikota Cirebon beserta pihak-pihak terkait langsung meninjau lokasi luapan air sungai tersebut.
Adapun penyebab banjir di Kalijaga Kota Cirebon antara lain adalah sebagai berikut, lokasi Sungai Kalijaga Kramat sering terjadi luapan karena volume air yang sangat tinggi apabila hujan deras serta adanya air kiriman dari Kabupaten Cirebon dan Kuningan.
BACA JUGA:Bantah Polri Tidak Netral di Pemilu 2024, Brigjen Trunoyudo Jelaskan Soal Informasi Hoax
BACA JUGA:Malam-malam Pj Walikota Cirebon Turun ke Jalan, Ikut Bawaslu Tertibkan APK di Masa Tenang
Di samping itu, adanya pertemuan 3 anak sungai. Sementara kapasitas sungai kecil. Kemudian banyaknya pemukiman warga dan banyaknya bangunan di bibir sungai.
Kemudian, terjadi penyempitan di jembatan rel kereta api di Kelurahan Kalijaga dan Banjar Wangunan sehingga arus air tertahan.
Luapan aiar dari sungai Kalijaga Kramat Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon ini mengakibatkan Jalan Pramuka tergenang air. Air juga mengalir ke Perumahan Kalijaga.
Peninjauan Lokasi Pasca terjadinya luapan air sungai Kalijaga Kramat telah dilaksanakan oleh Pj Walikota Cirebon, Drs Agus Mulyadi. Untuk memastikan kondisi para korban.
BACA JUGA:AKP Teguh Kumara Minta Maaf ke Pasutri Korban Salah Tangkap, Beini Kalimatnya
BACA JUGA:Nick Kuipers Berpeluang Catat Sejarah di Persib, Tinggal Satu Pertandingan Lagi
Pemerintah Kota Cirebon juga berupaya mencari solusi agar kejadian serupa tidak terulang lagi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: