8 Pemuda Diamankan, Tawuran di Weru Kabupaten Cirebon Digagalkan Tim Macan Kumbang

8 Pemuda Diamankan, Tawuran di Weru Kabupaten Cirebon Digagalkan Tim Macan Kumbang

Tawuran pemuda di Weru Kabupaten Cirebon berhasil digagalkan Tim Macan Kumbang Polresta Cirebon. Foto:-Istimewa -Radarcirebon.com

8 Pemuda Diamankan, Tawuran di Weru Kabupaten Cirebon Digagalkan Tim Macan Kumbang 

RADARCIREBON.COM – 8 pemuda diamankan polisi di wilayah Kecamatan Weru Kabupaten Cirebon, Minggu dini hari, 10 Maret 2024.

Ke-8 pemuda tersebut kedapatan membawa senjata tajam diduga hendak melakukan aksi tawuran.

Untungnya tawuran dapat digagalkan Tim Patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon dinihari kira-kira pukul 04.00 WIB. 

Para pemuda yang diamankan berinisial JS (23), AD (20), WJ (20), AJ (20), AF (16), MY (19), FZ (17), dan DA (16). 

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni mengatakan, para pemuda tersebut langsung diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolresta Cirebon.

"Kami juga mengamankan barang bukti berupa senjata tajam satu bilah pedang, dua bilah pisau panjang, dan tiga bilah corbek, termasuk dua unit handphone serta empat unit sepeda motor. Sehingga para pelaku berikut seluruh barang bukti langsung diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolresta Cirebon," kata Kombes Sumarni.

BACA JUGA:DPRD Desak Pemda Serius Tangani Banjir Cirebon Timur

BACA JUGA:Ivan Gunawan Kembali ke Brownis, Begini Janjinya Soal Penampilan

Ia mengatakan, patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon merupakan salah satu upaya jajarannya dalam mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan. 

Dari mulai tawuran hingga aksi tindak kriminalitas lainnya dalam rangka memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat Kabupaten Cirebon.

Patroli semacam itu merupakan langkah preventif yang dilaksanakan Polresta Cirebon rutin dari mulai siang, sore, dan malam untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif. 

Diharapkan patroli tersebut dapat mencegah tindak kriminalitas di Kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:PERHATIAN! Jangan Minum Madu di Waktu Ini, Ternyata Buruk Buat Kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: