Hati-hati Berkendara Saat Mudik, Angka Kecelakaan Lagi Tinggi
Situasi pasca kecelakaan beruntun di Gerbang Tol Halim Utama. Foto:-Istimewa -
JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Angka kecelakaan lalu lintas diprediksi naik, Polri memberikan imbauan kepada masyarakat agar berhati-hati saat berkendara.
Menurut Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko bahwa data kepolisian menunjukkan adanya peningkatan signifikan jumlah kecelakaan.
Tercatat pada tanggal 25 Maret 2024 mencapai 515 kejadian, sedangkan sehari sebelumnya 317 kejadian.
BACA JUGA:Berkah Ramadan, Bumdesma Mitra Saluyu Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu
BACA JUGA:Dua Orang Meninggal di Dalam Sumur, Diduga Hirup Gas Beracun
BACA JUGA:916 Formasi CPNS dan PPPK Kota Cirebon, Rekrutmen Tahun 2024 Akan Segera Dibuka
Dalam data tersebut, Polri mencatat bahwa jumlah korban meninggal dunia akibat kecelakaan mencapai 54 orang.
Sedangkan korban luka berat sebanyak 70 orang, dan korban luka ringan mencapai 494 orang.
"Kerugian materi akibat kecelakaan juga tidak kecil, mencapai Rp. 1.681.600.000," ujar Trunoyudo Wisnu Andiko dikutip pada Rabu 27 Maret 2024.
BACA JUGA:Komisi II Pertanyakan Rencana Bisnis Bank BUMD
BACA JUGA:Sopir Truk Ugal-ugalan Diduga Penyebab Kecelakaan Beruntun, Usianya Baru 18 Tahun
BACA JUGA:Tropi Masih Nol, Tapi Timnas Indonesia Era STY Banyak Ukir Sejarah, Ini Dia
Selain itu, Polri juga mencatat tren peningkatan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), dengan jumlah kasus meningkat sebanyak 1.115 kasus atau 84,98 persen pada tanggal 25 Maret 2024 dibandingkan dengan hari sebelumnya.
Adapun jenis kejahatan yang paling mencolok adalah pencurian dengan pemberatan (Curat) sebanyak 216 kasus, narkotika sebanyak 197 kasus, curanmor 58 kasus, judi sebanyak 35 kasus, pencurian dengan kekerasan (Curas) sebanyak 30 kasus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase