Salat Idul Fitri 1445 Hijriah di Majalengka Khidmat

Salat Idul Fitri 1445 Hijriah di Majalengka Khidmat

Jamaah salat Ied Almanar Majalengka Kulon-Almuaras-Radar Majalengka

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM -Pelaksanaan Salat idul fitri 1 Syawal 1445 hijriah di Kabupaten Majalengka pada Rabu (10/4) berlangsung tertib khidmat dan lancar. Ratusan jamaah mengikuti  salat  Ied di halaman Mualimin Persatuan Islam (Persis) PPI  92 Majalengka Jalan Siti Armilah Kelurahan Majalengka Kulon Kecamatan Majalengka.Pelaksanaan salt ied dimulai pukul 06  30.Bertindak sebagai imam dan khotib Ust  Moch  H Ridwan.

Dalam khotbahnya Ustad Ridwan menyatakan  bersyukur masih bisa melaksanakan salat Idul Fitri setelah sebulan menjalankan ibadah shaum

Dikatakan ini merupakan momen keagungan Allah dengan  kesempurnaan   syariatnya. "Mari kita   berdoa  Taqoballahu minna waminkum semoga amal ibadah kita diterima Allah,ujarnya.

Menurutnya hal.menarik yang mungkin  kurang.di ingat bahwa hari raya  merupakan  hari jamuan dengan  suasana kegembiraan bersenang  senang sehingga  tdk perlu  kita mencari hiburan lain." Islam sudah menyediakan  sebagaiman  QS Al  Bakoroh 143,"ujarnya.

BACA JUGA:Kondisi Mabuk, 1 Pemuda Diamankan Polisi Dalam Tawuran di Depan RS Budi Asta Kalitanjung

Sementara itu warga lainnya melaksanakan salat ied di Jalan Emen Slamet Kelurahan Majalengka Kulon bertindan sebagai imam dan khotib Ustad Drs Acep Saepudin, MEd.

Sedangkan ratusan warga  kelurahan Tarikolot melaksanakan salat ied di lapangan sepakbola Kelurahan Tarikolot.

 Bertindak sebagain imam ustd Dodo Suhada dan khotib Drs Rosidi.

Lurah  Tarikolt Henda Suhenda,SE berterima kasih kepada  Ketua DKM  Endi Afandi SPd yang telah menyelenggarakan salt ied dengan tertib dan khidmat  selanjutnya Lurah Henda Suhenda:membacakan sambutan Pj Bupati Majalengka. (ara)

BACA JUGA:Aksi Tebar Uang Koin di Jalan Raya Gunung Jati Ganggu Pengendara, Nyaris Ada yang Tersenggol Motor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: