Cetak Sejarah Baru, Atalanta Juara Liga Europa 2023-2024

Cetak Sejarah Baru, Atalanta Juara Liga Europa 2023-2024

Ademola Lookman menjadi pahlawan kemenangan Atalanta berkat gol hattrcik-nya ke gawang Bayern Leverkusen, yakni di menit ke-12, menit ke-26 dan menit ke-75.-@Atalanta_BC-Twitter

DUBLIN, RADARCIREBON.COM – Klub sepabola asal Italia, Atalanta mencetak sejarah baru dengan memenangkan gelar Liga Europa, Kamis 23 Mei 2024 dini hari tadi.

Atalanta sukses mengalahkan klub asal Jerman yang juga sedang mengukir sejarahnya, yakni Bayer Leverkusen dengan skor 3-0.

Laga final Liga Europa antara Atalanta versus Bayer Leverkusen berlangsung di di Stadion Aviva, Dublin, Irlandia.

Adalah Ademola Lookman menjadi pahlawan kemenangan Atalanta berkat gol hattrcik-nya ke gawang Bayer Leverkusen, yakni di menit ke-12, menit ke-26 dan menit ke-75.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Tiga Negara Eropa Akui Palestina Sebagai Negara

BACA JUGA:2023 Pemkot Cirebon Dapat Apresiasi dari Ombudsman, 2024 Diharapkan Lebih Baik Lagi

BACA JUGA:Partisipasi di WWF 10 Bali, Ketua STTC: Air Harus Dikelola Bersama Demi Generasi

Ini adalah trofi besar kedua Atalanta sejak menjuarai Coppa Italia pada musim 1961-1963.

Sebaliknya bagi Leverkusen, kegagalan menjuarai Liga Europa menghentikan catatan tim asuhan Xabi Alonso musim ini pada pertandingan ke-51.

Pada babak pertama, Atalanta langsung bermain ofensif kendati Leverkusen tetap menjadi tim yang mendominasi penguasaan bola.

Leverkusen terlihat sulit melepaskan diri dari tekanan Atalanta yang bahkan unggul pada menit ke-12.

BACA JUGA:7 Warga Binaannya Dipinjam Polda Jabar untuk Ungkap Kasus Pembunuhan Vina, Begini Kata Lapas Kelas 1 Cirebon

BACA JUGA:Gencarkan Literasi Kesehatan, Pemprov Jabar Luncur Program Ini di Majalengka

BACA JUGA:Berawal dari Postingan Anak Korban, Pelecehan Kuwu Sindanghayu Tercium Warga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase