Peluang Tipis di Bulan Juni, Maarten Paes Bisa Perkuat Timnas Indonesia di September

Peluang Tipis di Bulan Juni, Maarten Paes Bisa Perkuat Timnas Indonesia di September

Nasib Maarten Paes untuk bisa memperkuat Timna Indonesia di Bulan Juni kemungkinan tipis. Peluang debut bisa terjadi di Bulan September 2024 mendatang.-PSSI -

RADARCIREBON.COM - Peluang Maartin Paes bisa segera memperkuat Timnas Indonesia, terbilang tipis di Bulan Juni 2024 ini.

Pasukan Garuda yang bakal menghadapi Irak dan Filipina di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Maartin Paes kemungkinan besar tidak bisa bergabung.

Kasusnya yang tengah dibawa PSSI ke CAS, memerlukan waktu yang sedikit panjang.

Dengan tersisa waktu sekitar 2 pekan menjelang pertandingan melawan Irak, Paas kemungkinan besar bakal melewatkan pertandingan tersebut.

BACA JUGA:Alberto Bocorkan Kunci Sukses Persib Kalahkan Madura United 3-0

Begitu juga saat Indonesia melawan Filipina, Paes belum mendapat jaminan kasusnya di CAS selesai sebelum batas waktu pendaftaran pemain.

Sesuai aturan, nama-nama pemain yang bakal diturunkan, harus sudah didaftarkan 7 hari sebelum jadwal pertandingan digelar.

Menurut Pengamat Sepakbola Tanah Air, Ronny Pangemanan, peluang yang dimiliki Maarten Paes untuk segera memperkuat Timnas Indonesia, tidak bisa dilakukan dalam waktu dekat.

Pengamat yang biasa dipangil Bung Ropan ini menambahkan, kasus Maarten Paes saat ini masih terus berproses.

BACA JUGA:Harga Tiket Indonesia Vs Tanzania, Sudah Mulai Dijual

Saat ini, PSSI tengah membawa kasus Paes ke CAS karena terbentur aturan FIFA perihal perpindahan federasi.

"Waktu itu, Maarten diketahui memperkuat Timnas Belanda U21, nah dia tercatat sebagai pemain di usianya yang sudah menginjak usia 22," ucap Bung Ropan dikutip dari akun pribadinya.

Menurut aturan FIFA, seorang pemain bisa memperkuat negara lain ketika usianya belum menginjak usia 21 tahun.

"Sementara Paes waktu itu sudah berusia 22 tahun," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: