Sosok Pemain yang Diburu Persib Bandung Berlabel Tim Nasional, Ini Dia Bocoran untuk Bobotoh

Sosok Pemain yang Diburu Persib Bandung Berlabel Tim Nasional, Ini Dia Bocoran untuk Bobotoh

Pemain Persib Bandung merayakan gelar juara Liga 1 bersama Bobotoh di Kota Bandung. Foto:-Persib-

Lebih lanjut, Adhitia memberi sedikit bocoran. Menurut dia, sudah ada beberapa nama pemain baru yang sudah diincar. Mereka semua memiliki label Tim Nasional Indonesia.

“Sudah ada beberapa (pemain incaran). Mungkin bisa jadi pemain timnas, pernah jadi pemain timnas, calon pemain timnas juga ada,” ungkapnya.

BACA JUGA:Teddy Tjahjono Duduki Komisaris PT LIB, Hadiah Liga 1 Meningkat

BACA JUGA:7 Laga Menghilang, Justin Hubner Kembali Nonghol Bersama Cerezo Osaka

Sayangnya pengganti sementara Teddy Tjahjono itu masih enggan menjelaskan detail pemain baru incaran Persib tersebut.

Namun demikian, dia mengatakan, bahwa pihaknya sedang mengurus proses transfer pemain yang sedang diincar tersebut dan melakukan negosiasi dengan agen.

“Tetapi kami ada beberapa yang sedang diincar dan semuanya berdasarkan kebutuhan tim pelatih,” ujarnya.

Terkait merekrut pemain baru, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memang punya kebijakan tersendiri.

Pelatih asal Kroasia ini tidak akan melakukan perombakan besar-besaran. Tampaknya dia masih sangat percaya dengan skuad yang ada.

Terlebih setelah berhasil meraih gelar liga musim lalu, Bojan tambah optimistis, bahwa pemain formasi pemain yang ada adalah yang terbaik.

Nah, meski hanya akan melakukan sedikit perubahan di dalam tim, Bojan mengatakan, bahwa pihaknya akan berdiskusi dengan pihak manajemen.

“Akan ada perubahan tetapi semua tergantung dengan budget. Jadi kami akan berdiskusi dulu dengan CEO karena ini semua tergantung pada uang,” tutur Hodak.

Juru taktik berkepala plontos itu memastikan, dirinya akanmempertahankan 11 pemain utama Persib Bandung yang mengantarkan tim jadi juara musim lalu.

“Kami ingin mempertahankan mayoritas 11 pemain inti jadi kami tidak perlu cemas dengan musim depan,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: