Tegas! Jawaban Terbaru Agus Mulyadi saat Namanya Dikaitkan dengan Pemilihan Walikota Cirebon

Tegas! Jawaban Terbaru Agus Mulyadi saat Namanya Dikaitkan dengan Pemilihan Walikota Cirebon

Pj Walikota Cirebon H Agus Mulyadi menjawab pertanyaan wartawan soal Pilkada 2024. Foto:-Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

Tegas! Jawaban Terbaru Agus Mulyadi saat Namanya Kembali  Dikaitkan dengan Pemilihan Walikota Cirebon.

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Nama Pj Walikota Cirebon, H Agus Mulyadi terus dikaitkan dengan pemilihan walikota Cirebon tahun 2024.

Namanya terus menerus disebut di ruang publik terkait dengan Pilwalkot Cirebon yang akan digelar tahun ini.

Sejumlah partai politik juga sudah menyatakan siap mendukung pejabat yang akrab disapa Gus Mul ini.

Namun demikian, keseriusan Gus Mul maju sebagai bakal calon walikota Cirebon masih dipertanyakan.

BACA JUGA:Tawuran di Kota Cirebon Pakai Panah Memakan Korban, Polisi Langsung Bergerak

BACA JUGA:Rahasia di Balik Keputusan Ezra Walian Tinggalkan Persib Dibocorkan Bojan Hodak

Hingga kini masyarakat Kota Cirebon masih bertanya-tanya apakah Agus Mulyadi akan maju sebagai bakal calon walikota atau tidak. 

Saat ditemui radarcirebon.com usai meninjau pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMPN 1 Kota Cirebon, Gus Mul mengaku akan setia pada tugasnya sebagai Pj Walikota.

Dia menegaskan, akan menyelesaikan tugas hingga akhir jabatan sebagai Pj Walikota Cirebon.

"Saya diberi tugas oleh pemerintah pusat untuk menyelenggarakan pemerintahan transisi,” kata Gus Mul kepada wartawan, Selasa 16 Juli 2024.

BACA JUGA:Pengeroyokan Jurnalis di Sidang YLS, Polisi Tetapkan 2 Tersangka

BACA JUGA:Bakat Diperoleh Sejak Lahir, Lingkungan Mempengaruhi Perkembangannya

“Ada beberapa agenda penting yang harus dilakukan oleh Pemkot Cirebon, karena saya spesifik sebagai Sekda yang diberi tugas sebagai Pj Walikota,” imbuhnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: