Pengamat: Kota Cirebon Harus Dipimpin oleh Kepala Daerah yang Berjiwa Entrepreneur

Pengamat: Kota Cirebon Harus Dipimpin oleh Kepala Daerah yang Berjiwa Entrepreneur

Ketua DMI Kota Cirebon, H Didi Sunardi.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

"Oki adalah seorang wiraswasta dan pengusaha, memiliki peluang tinggi untuk membawa Cirebon yang memiliki luas 37 km persegi ke arah lebih maju."

"Selain wisata religi, perkembangan kota perdagangan dan jasa di Cirebon sangat signifikan."

"Dengan populasi sekitar 300 ribu, pada siang hari jumlahnya bisa mencapai lebih dari satu juta, menunjukkan dampak ekonomi yang besar bagi kota ini sebagai ujung tombak wilayah Ciayumajakuning," sebutnya.

BACA JUGA:Tidak Main-main, Farhat Abbas Kirim Undangan Sumpah Pocong Kepada Iptu Rudiana

BACA JUGA:UGJ Cirebon Go International

Didi menambahkan, Sri Budiharjo Hermawan (SBH) dengan pengalaman hampir 15 tahun sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dan latar belakang pengusaha di bidang migas dan peternakan, dianggap menjadi pasangan ideal bagi Oki. 

"Keduanya saling melengkapi dari sisi birokrasi, pengusaha, dan politisi. Mereka mampu membawa perubahan yang dibutuhkan Kota Cirebon dalam menghadapi tantangan lima tahun ke depan."

"Pasangan Oki dan SBH diharapkan dapat merebut simpati masyarakat dan menjadi pilihan tepat untuk memimpin Kota Cirebon periode 2024-2029," pungkasnya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase