SMK Wahidin Tampilkan Kreatifitas Siswa di HUT ke-26

SMK Wahidin Tampilkan Kreatifitas Siswa di HUT ke-26

Fashiom show dari bahan daur ulang yang dibawakan siswa/i SMK Wahidin dalam Gebyar Kreatifitas HUT ke-26 SMK Wahidin, beberapa waktu lalu.-istimewa-Radar Cirebon

Acara pun ditutup dengan hiburan dari Band SMK Wahidin.

"Diharapkan Gebyar Kreatifitas Siswa menjadi salah satu wadah pengembangan diri para siswa," jelasnya. 

Lanjutnya, di tahun ke-26 ini SMK Wahidin berharap dapat memberikan kesempatan bagi para siswa untuk bisa meningkatkan pengetahuan dan menemukan bakat baru.

Hal ini turut ditunjang dengan beragam program baru yang dihadirkan SMK Wahidin.

Antara lain program BTQ untuk memberantas buta huruf Alquran, Study Off Campus untuk penumbuhan dan penanaman karakter siswa (Soft Skill), Perpustakaan Digital untuk meningkatkan literasi dan keilmuan siswa berbasis digital.

Saat ini, SMK Wahidin juga terus meningkatkan produktifitas teaching factory (TEFA).

"Semoga beragam program yang sedang digalakan SMK Wahidin ini bisa berjalan maksimal dan bermanfaat bagi peserta didik," tukasnya. (apr/opl) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: