Hasil Survei Parameter Konsultindo untuk Pilkada Kuningan: Elektabilitas Pasangan Ridho-Kamdan 43, 8 Persen

Hasil Survei Parameter Konsultindo untuk Pilkada Kuningan: Elektabilitas Pasangan Ridho-Kamdan 43, 8 Persen

Direktur Parameter Konsultindo, Agus Aribowo dalam konferensi pers, Rabu 9 Oktober 2024.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Adu kuat hasil survei berlangsung ketat di kontestasi Pilkada Kuningan 2024.

Baru-baru ini, Rabu 9 Oktober 2024 giliran Parameter Konsultindo membeberkan hasil surveinya terkait elektabilitas pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kuningan.

Menurut catatan mereka, apabila Pilkada Kuningan dilakukan pada Rabu 9 Oktober 2024, maka paslon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan nomor urut 2  Ridho-Kamdan unggul sebesar 43,8 persen.

BACA JUGA:Srikandi Ridho-Kamdan Sapa Warga Winduherang, Berharap Pasangan Nomor Urut 2 Ini Menang di Pilkada Kuningan

BACA JUGA:Bertemu Pimpinan Ponpes se-Jabar, Syaikhu Ungkap Peran Penting Pemerintah untuk Pesantren

BACA JUGA:Pemdaprov Jabar Siapkan Dana Insentif Tambahan bagi Para Camat, Ini Syaratnya

Kemudian, paslon nomor urut 1 Dian-Tuti 35,1 pesen dan paslon nomor 3 sebesar 13,8 persen. adapun responden yang belum menentukan pilihan hanya 8,3 persen.

“Pertanyaan pamungkas dari survei ini sangat tegas, yaitu jika Pilkada dilaksanakan hari ini atau 9 Oktober 2024. Paslon nomor urut 2  Ridho-Kamdan unggul sebesar 43,8 persen, kemudian paslon nomor urut 1 Dian-Tuti 35,1 persen dan paslon nomor 3 sebesar 13,8 persen,” kata Direktur Parameter Konsultindo, Agus Aribowo dalam konferensi pers, Rabu 9 Oktober 2024.

Dia menyebutkan, survei ini dilakukan dalam rentang waktu tanggal 2 hingga 6 oktober 2024 di 32 kecamatan dan 135 desa.

BACA JUGA:Sikapi Konflik Ketua DPRD dan KONI Kota Cirebon, Prabu Diaz Bilang Begini

BACA JUGA:Kasus Penyelewengan Dana Nasabah Bank Cirebon, Kejari Tetapkan 1 Tersangka, Langsung Ditahan

BACA JUGA:Blusukan Lagi, Suhendrik Sosialisasikan 21 Program Unggulan di Kampung Melangse

“Jumlah responden yang diambil mencapai 650 orang memenuhi kaidah representatif dan proporsional, serta mewakili demografi maupun geografis,” sebutnya.

Pihaknya mengklaim, akurasi dari survei dengan metodologi multi step random sampling ini tergolong tinggi dengan margin of error 4 persen dan memberikan  gambaran kondisi pemilih saat ini.

“Pertanyaan lain yang tak kalah menarik adalah sejauh mana tingkat  popularitas para paslon? pasangan Ridho-Kamdan kembali menarik hati para responden, paslon nomor dua unggul diangka 53,7 persen, disusul paslon nomor urut satu 53,7 persen dan nomor urut tiga 11,2 persen,” imbuhnya.

BACA JUGA:Visi BERES Membangun Kampung Tematik. Begini Kata Eti Herawati

BACA JUGA:Tips Aman Berkendara untuk Pengemudi Ojek Online

Pertanyaan selanjutnya,  siapa  paslon yang disukai? hasil ini masih linear dengan pertanyaan sebelumnya, yaitu  43,5 persen responden memimilih pasangan nomor dua Ridho-Kamdan, 34,9 persen memilih paslon nomor 1 dan 12,8 persen memilih paslon nomor 3.

“Ada satu hal yang cukup membedakan dari  survei Parameter  Konsultindo jika dibanding survei lainnya, yakni emakin mendekati hari pelaksanaan Pilkada, jumlah responden yang belum menentukan pilihan semakin berkurang,” ucap Agus.

Hal ini, lanjut Agus, memberikan dua  gambaran sekaligus, pertama  mengindikasikan para pemilih mulai mengenali calon mengenal rekam jejak dan mulai menetapkan pilihan tepatnya di 50 hari menjelang hari pencoblosan.

BACA JUGA:AHM Luncurkan Honda ICON e: dan CUV e:

Indikasi kedua  adalah berkaitan akurasi, antara hasil survey dengan realitas hasil Pilkada.

Dengan minimnya jumlah responden yang belum menentukan pilihan, hasil akhir dari perhitungan suara diprediksi tidak akan jauh berbeda. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase