Jabatan Mayor Teddy Setelah Prabowo Resmi Jadi Presiden RI

Jabatan Mayor Teddy Setelah Prabowo Resmi Jadi Presiden RI

Mayor Teddy menjabat Sekretaris Kabinet Merah Putih pemerintahan Prabowo-Gibran 2024-2029. -Youtube-Sekretariat Presiden

RADARCIREBON.COM - Jabatan Mayor Teddy setelah Prabowo Subianto resmi menjabat sebagai Pressiden RI.

Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka telah resmi dilantik pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Malam harinya, Prabowo langsung mengumumkan daftar menteri yang masuk kabinet kerjanya periode 2024-2029.

Kabinet ini diberi nama Kabinet Merah Putih

BACA JUGA:Rekam Jejak Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Menteri Asal Kuningan

BACA JUGA:Kerja Cepat! Prabowo Panggil Calon Menteri, Akan Diumumkan Malam Ini

“Dengan kesepakatan ketua umum koalisi kami, kami beri nama kabinet ini Kabinet Merah Putih,” kata Prabowo.

Nah, dalam kabinet tersebut, ajudan Prabowo Mayor Teddy Indra Wijaya menjabat sebagai Sekretaris Kabinet (Seskab).

Demikian disampaikan Ketika Prabowo mengumumkan nama-nama menteri dan wakil menteri di Istana Negara, pada Minggu (20/10/2024).

“Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya,” kata Prabowo.

BACA JUGA:Menteri Asal Kuningan, Dudy Purwagandhi Ditunjuk Prabowo Jadi Menteri Perhubungan Kabinet Merah Putih

Ketika disebut namanya, Mayor Teddy maju ke depan. Dia tampil dengan mengenakan batik cokelat. Dia kemudian menghadap dan memberikan gestur hormat kepada Prabowo.

Sementara itu, dalam kabinet Merah Putih terdapat 48 nama menteri dan 5 pejabat setingkat menteri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: