Kirab Budaya Cap Go Meh di Kota Cirebon Dihadiri Ribuan Orang

Kirab Budaya Cap Go Meh di Kota Cirebon Dihadiri Ribuan Orang

Perayaan Cap Go Meh di Kota Cirebon berlangsung meriah, Rabu (12/2/2025).-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM – Perayaan Cap Go Meh di Kota Cirebon Rabu, 12 Februari 2025 berlangsung meriah. 

Punak acara berlangsung dengan digelarnya kirab budaya yang melibatkan berbagai elemen masyarakat. 

Kirab budaya atau arak-arakan Cap Go Meh tersebut dimulai pukul 14.00 WIB dari Vihara Dewi Welas Asih. 

Kirab budaya tahun ini menampilkan 15 joli (tandu) yang membawa patung dewa dan dewi, termasuk Dewa Kwan Kong dan Dewi Kwan Im. 

BACA JUGA:OJK Optimistis Kinerja Sektor Jasa Keuangan di 2025 Tetap Positif

BACA JUGA:BRI Konsisten Layani UMKM, Sukses Cetak Laba Rp60,64 Triliun

Enam tandu berasal dari Vihara Dewi Welas Asih, sementara sisanya dari vihara di sekitar Cirebon, seperti Arjawinangun, Sindanglaut, Jatibarang, dan Kabupaten Indramayu. 

Adapun rute kirab tersebut melintasi Jalan Pasuketan, Pekiringan, Perujakan, Pagongan, Karanggetas, Panjunan, Jagabayan, Winaon, Kanoman, Talang, Kebumen, Yos Sudarso, dan kembali ke Vihara Dewi Welas Asih. 

Perayaan ini menjadi simbol toleransi dan keragaman di Kota Cirebon, dengan partisipasi dari berbagai komunitas, termasuk tiga keraton di kota tersebut. 

"Di dalam tradisi bahwa Cap Go Meh itu adalah puncak dari perayaan Imlek di setiap tahunnya. Untuk tahun ini adalah tahun ular tahun 2025 itu dimulai dari hari Imlek dan diakhiri koran budaya Cap Go Meh hari ini," ungkap Yulihanto, salah satu pengurus Vihara Dewi Welas Asih yang juga panitia Cap Go Meh kepada Radarcirebon.com, Rabu (12/2/2025).

BACA JUGA:Unduh Aplikasi Satu Sehat Mobile Supaya Bisa Cek Kesehatan Gratis, Ada Syaratnya

BACA JUGA:Pesantren Al-Jauhariyyah Balerante Didatangi Kapolresta dan Pj Bupati, Ada Apa?

Dikatakan Yulihanto, Vihara Welas Asih hanya mengeluarkan 6 Dewa dan Dewi yang diarak dalam kegiatan hari ini.

"Di altar Vihara Dewi Welas Asih ini terdapat 20 patung dewa. Namun kami hanya mengeluarkan 6 dewa dewi diantaranya Dewa Kwan Kong dan Dewi Kwan Im serta dewa dewi lainnya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: