Manfaatkan Indibiz, SMK Swadaya PUI Cilimus Kuningan Wujudkan Digitalisasi Sekolah

SMK Swadaya PUI Cilimus Kuningan terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui digitalisasi sekolah, Rabu (19/2/2025).-Telkomsel-radarcirebon.com
KUNINGAN, RADARCIREBON.COM – SMK Swadaya PUI Cilimus Kuningan terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui digitalisasi sekolah, Rabu (19/2/2025). Langkah ini diwujudkan dengan pemanfaatan layanan connectivity Indibiz dan Pijar Sekolah dari Telkom Indonesia.
Kepala Sekolah SMK Swadaya PUI Cilimus Kuningan Dadan Mukdana Dipraja ST menuturkan bahwa kerja sama ini memberikan dampak positif bagi sekolah, khususnya dalam mendukung proses pembelajaran berbasis digital.
"Alhamdulillah, pada saat ini kompetensi Teknik Komputer dan Jaringan kita menjalin kerja sama dengan Telkom. Dalam rangka digitalisasi sekolah, kami merasa terbantu dengan adanya layanan connectivity Indibiz yang handal, serta Pijar Sekolah yang mendukung proses kegiatan belajar-mengajar dan program manajemen sekolah," ujar Dadan.
Dengan hadirnya layanan connectivity Indibiz, SMK Swadaya PUI Cilimus Kuningan kini memiliki akses internet yang stabil dan cepat untuk menunjang kegiatan akademik dan operasional sekolah.
BACA JUGA:Mudik Sebentar Lagi, Polres Cirebon Kota Pastikan Siap Gelar Operasi Ketupat Lodaya 2025
BACA JUGA:Hanyut Sekitar 8 Kilometer, Akbar Ditemukan di Sangkanurip Setelah 6 Hari Pencarian
BACA JUGA:BMH Hidayatullah Gandeng Telkomsel Siaga Cirebon
Sementara itu, Pijar Sekolah memberikan solusi digital yang memudahkan guru dan siswa dalam mengakses materi pembelajaran, melakukan evaluasi, hingga mengelola administrasi sekolah secara lebih efisien.
Telkom Indonesia berkomitmen untuk terus mendukung transformasi digital di dunia pendidikan. Dengan menghadirkan solusi digital yang inovatif, Telkom berharap semakin banyak sekolah yang dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan mencetak generasi unggul di era digital. (ade)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: