Demo Nasional: Ojol Matikan Aplikasi Serentak 20 Mei, Ojol Cirebon Ikut

Para pengemudi Ojol saat menggelar aksi demo di Cirebon beberapa waktu lalu.-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM – Driver ojek online alias ojol menyerukan aksi unjuk rasa atau demo nasional yang akan digelar di Jakarta, 20 Mei 2025.
Tidak hanya itu, para driver ojol juga akan matikan aplikasi selamadi hari tersebut seretak di seluruh Indonesia.
Aksi demonstrasi yang akan berpusat di Jakarta ini rencananya akan diikuti ojol seluruh Indonesia.
Disebutkan bahwa, ojol dari Jawa Timur, Jawa Tengah, Yogyakarta, Karawang, termasuk Cirebon akan datang ke Jakarta untuk ikut aksi besar-besaran tersebut.
BACA JUGA:Diduga Tertidur Lelap, Penghuni Rumah Tewas Terbakar, Kejadian di Desa Bode Lor
BACA JUGA:Ini Dia Keunggal JAECOO J7 SHS yang Diklaim Sebagai Mobil Super Hybrid Paling Canggih dan Irit
Bahkan, aksi ini juga akan digelar di Pulau Sumatera seperti Palembang, dan Lampung.
Dijelaskan oleh Ketua Umum Garda Indonesia, Raden Igun Wicaksono, bahwa aksi unjuk rasa ini akan digelar secara damai.
Namun demikian, dia meminta maag kepada seluruh warga Jakarta karena aktivitasnya akan terganggu.
"Aksi Akbar 205 ini akan terkonsentrasi di Istana Merdeka, Kementerian Perhubungan dan DPR RI,” kata dia dilansir dari Disway.id.
BACA JUGA:Kota Cirebon Lebih Siap, Bangunan Sekolah Rakyat Tinggal Pakai
BACA JUGA:Operasi Berantas Premanisme di Cirebon Sudah Dimulai, 11 Orang Diamankan
“Maka akan sangat besar kemungkinan sebagian Jakarta akan lumpuh karena kemacetan panjang, sehingga kami mohon maaf dari jauh hari apabila ada masyarakat terjebak kemacetan dan terganggunya kegiatan," imbuhnya.
Lantas bagaimana dengan ojol Cirebon yang juga disebut-sebut akan datang ke Jakarta untuk mengikuti demo tersebut?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: