Tak Perlu Isi Form, Cukup Scan E-KTP
BRI Siap Launching Self Service Banking 2015 CIREBON - BRI sebagai perbankan milik pemerintah terus mengupayakan layanan maksimal bagi masyarakat. Salah satu strategi yang siap dilaunching pada tahun 2015 mendatang adalah “Self Service Banking”. Pimpinan BRI Cabang Cirebon Kartini, Suwarya mengaku, alat sudah siap di cabang hanya tunggu waktu launching yang rencananya akan mulai dioperasikan awal 2015. “Jadi alat ini akan membantu nasabah agar lebih cepat saat melakukan transaksi. Intinya sebagai pengganti proses pengisian blanko (form, red),” ujarnya. Lebih detail Suwarya menjelaskan, Self Service Banking akan menggunakan sistem berbasis e-KTP. Nantinya, nasabah yang akan melakukan transaksi cukup scan e-KTP pada alat yang tersedia, maka data otomatis akan diperoleh tanpa harus mengisi data diri seperti yang tertera pada blanko isian. Bahkan Suwarya mengklaim layanan ini akan menjadi yang pertama dari perbankan. “Kami yang pertama melakukan layanan ini tentunya dengan kerjasama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk mengakses data nasabah yang melakukan transaksi,” jelasnya pada Radar, kemarin. Kelebihan layanan ini tentu yang pertama soal efisiensi waktu. Pasalnya, dengan scan e-KTP akan lebih cepat dibanding mengisi blanko transaksi. Belum lagi ada juga nasabah yang lupa tanggal atau tak jarang lupa mencatat nomer rekening. Padalah poin tersebut sangat penting untuk dicantumkan sebelum transaksi. Kemudian, dengan e-KTP data yang didapat lebih valid. Ini juga akan sangat membantu nasabah BRI yang sudah berusia lanjut karena proses transaksi bank jadi lebih mudah. Suwarya optimis fasilitas Self Service Banking akan menambah kenyamanan nasabah. Selain itu, pihaknya juga diuntungkan dengan makin banyaknya nasabah yang terlayani dengan waktu yang cepat dibanding sebelumnya. “Selain fasilitas ini, di tahun 2015 kami juga terus melakukan ekspansi agar akses masyarakat lebih dekat ke BRI. Rencananya, kami akan menambah kantor layanan kas di CSB Mall,” tuturnya. Sementara itu, salah satu nasabah BRI, Nani mengaku senang jika fasilitas itu benar-benar beroperasi. Meski saat ditanya ibu dua anak ini belum tahu tentang rencana BRI melaunching Self Service Banking. Menurutnya, sistem ini lebih mudah dan tak perlu antre untuk mengisi form yang terkadang memakan waktu lama karena beragam faktor. “Belum lagi kalau nasabahnya sudah cukup lanjut usia. Untuk menulis dan mengisi butuh waktu lebih lama, kalau tinggal scan lebih gampang, cepet dan simpel,” katanya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: