INKAI Bidik Juara Umum KONI Cup

INKAI Bidik Juara Umum KONI Cup

CIREBON - Institut Karate–Do Indonesia (INKAI) Kabupaten Cirebon menggelar seleksi karateka yang berlangsung di Aula Kodim 0620 Sumber, Kabupaten Cirebon, kemarin (15/2). Seleksi diikuti sebanyak 250 karateka kategori kata (jurus) dan kumite (tanding). Ke-250 karateka berasal dari 15 dojo INKAI di Kabupaten Cirebon. Masing-masing karateka menunjukan aksinya di gelanggang. Karateka yang turun pada kategori kata tampil mempertunjukan gerak jurus karate INKAI baik perorangan, ganda dan beregu. Sementara yang tampil pada kategori kumite, saling berhadapan antar dojo menurut kelasnya masing-masing. Dewan sabuk hitam INKAI Kabupaten Cirebon memberikan penilaian secara langsung. Karateka yang terpilih adalah karateka INKAI Kabupaten Cirebon terbaik yang akan diturunkan di sejumlah kejuaraan. Ketua INKAI Kabupaten Cirebon, Aandriyan mengungkapkan, tahun ini INKAI tengah menghadapi sejumlah even kejuaraan. Baik di level wilayah, daerah dan nasional. Karateka terbaik yang terpilih pada saat seleksi akan diturunkan pada even-even tersebut. “Yang terdekat, kita akan mengikuti KONI Cup yang digelar Federasi Olahraga Karate Indonesia (FORKI) Kota Cirebon,” terang Aandriyan. Setelah KONI Cup di Kota Cirebon. INKAI mengincar Kejuaraan Daerah (Kejurda) dan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) INKAI yang akan digelar pada, April dan Mei tahun ini. Menurut Aandriyan, Kejurda INKAI akan digelar di Kota Bogor pada bulan April, sedangkan Kejurnas INKAI di Semarang pada bulan Mei. “Kita realistis saja, yang menjadi target utama adalah KONI Cup. Setelah itu kita baru menentukan target prestasi di Kejurda dan Kejurnas. Tentunya kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengharumkan nama daerah. Di KONI Cup Kota Cirebon, target kami menjadi juara umum,” koarnya. Di luar agenda kejuaraan yang dibidik INKAI, Aandriyan mengatakan, seleksi yang digelar memang akan menjadi agenda rutin setiap tahun. “Kedepan kita akan menggelar dua kali seleksi plus satu kejuaraan antar dojo INKAI sewilayah III Cirebon. Kami ingin menciptakan iklim kompetisi yang baik untuk meningkatkan kualitas karateka,” katanya. Ditangannya, Aandriyan ingin menjadikan INKAI sebagai perguruan karate nomor satu di Kabupaten Cirebon. Dengan mencetak karateka-karateka andal, dia berharap INKAI menjadi penyuplay karateka terbanayak bagi FORKI. “Selama ini kita berhasil mendominasi materi karateka di FORKI. Kita harus bisa menjaga kualitas karateka dan selamanya menjadi nomor satu,” pungkasnya. (ttr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: