Bagi Kompensasi Seismik, Petani Luwungkencana Banyak yang Cuma Jadi Penonton

Bagi Kompensasi Seismik, Petani Luwungkencana Banyak yang Cuma Jadi Penonton

SUSUKAN - Kompensasi dampak pengeboran seismik diberikan Pertamina kepada petani dilakukan di Kantor Desa Luwungkencana Kec Susukan Kab Cirebon, Rabu (27/1).  Namun  banyak dari mereka yang mengantre untuk mengambil dana kompensasi itu bukan berasal dari Desa Luwungkencana. Menurut Kuwu Desa Luwungkencana, Idris, tidak sedikit yang mendapatkan kompensasi berasal dari luar desa yang bercocok tanam di desanya. Warganya hanya menjadi penonton. \"Kebanyakan yang dapat kompensasi bukan warga kami,\" kata Idris. Didi, warga Desa Gunungsari yang bercocok tanam di Desa Luwungkencana mengaku dapat undangan disuruh datang ke Desa Luwungkencana untuk mendapatkan dana kompensasi. Besarnya dana kompensasi yang diterima warga bervariasi antara Rp300 ribu hingga sekitar Rp1 juta. (cecep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: