Perbatasan Indramayu-Majalengka Dibeton

Perbatasan Indramayu-Majalengka Dibeton

SUKAGUMIWANG- Jalan perbatasan Kabupaten Indramayu dengan Kabupaten Majalengka yakni Jalan Raya Cibeber, Desa Cibeber, Kecamatan Sukagumiwang akhirnya dibeton. Betonisasi itu pun disambut antusias warga, karena jalan tersebut merupakan akses utama warga Indramayu dan Majalengka. Kuwu Cibeber Zainudin sangat bersyukur karena pemerintah daerah telah mengupayakan perbaikan jalan perbatasan ini pada Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Jalan sepanjang 1.070 meter yang membentang ini akhirnya bisa mulus seperti keinginan warga. “Dana langsung dari Pemprov dan dikerjakan langsung oleh  Bina Marga. Apalagi ini kan tergolong jalan provinsi karena perbatasan dan peranannya sangat penting sebagai penunjang kegiatan warga dua kabupaten,” ujarnya. Senada, LPM Desa Cibeber, H Hamdam mengatakan, betonisasi Jalan Raya Cibeber membuat mobilitas warga lebih mudah. “Kami selaku warga sangat gembira dengan dibetonnya jalan ini. Karena in sangat menunjang kelancaran kami dalam berakvitas,” jelasnya. (oni)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: