Maulid Nabi, Media Silaturahmi Warga Cempaka Village

Maulid Nabi, Media Silaturahmi Warga Cempaka Village

CIREBON - Warga Perum Cempaka Village memperinganti Maulid Nabi Muhammad SAW, Minggu (18/12). Meski berlangsung sederhana di Masjid komplek Nurul Ikhlas, acara tetap berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan. Siraman rohani penuh makna disampaikan Ustad Syarif. Ketua Paguyuban Abah Entang mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad menjadi momentum untuk kembali lagi, mengingat lagi sosok teladan umat Islam yang perilakunya patut dicontoh oleh umat Islam saat ini. Untuk itu, lewat kegiatan ini, pihaknya berharap dapat menambah keimanan dan ketaqwaan semua yang hadir dan memanjatkan salawat bersama. \"Semoga bukan hanya maulid nabi saja, tetapi hari-hari keagamaan lain juga bisa diperingati bersama,\" katanya. Kegiatan yang dihadiri Lurah Pejambon Ade Reka Mulya ini, menjadi media perekat sesama warga. Kekompakan dan saling menghargai, kata Abah, sangat penting menjadi landasan bagi warga yang tinggal di komplek perumahan. Dengan demikian, momen maulid nabi bisa hablumminallah (hubungan baik degan Allah) sekaligus hablumminannas (hubungan baik sesama manusia. \"Dewasa, remaja, anak-anak, tua, muda, laki-laki, perempuan semua membaur satu sama lain,\" kata dia. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Komplek Perumahan Cempaka Village, mengusung tema Dengan Maulid Nabi Muhammad SAW Teladani Akhlak Rasulullah Dalam Kehidupan. Acara ini akan menjadi pengalaman, sehingga persiapan untuk peringatan hari besar lain bisa lebih matang. (len)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: