Bamunas Beri Kejutan Kang Dede, Bicarakan Ekonomi Kerakyatan

Bamunas Beri Kejutan Kang Dede, Bicarakan Ekonomi Kerakyatan

CIREBON - Dua pengusaha asal Cirebon H Bamunas S Boediman dan H Dede Muharam melakukan pertemuan di Andalus City Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon, setelah salat Jumat (10/3). Pertemuan dua pengusaha sukses ini tentu menjadi pusat perhatian. Karena keduanya digadang-gadang sebagai calon walikota Cirebon di pilkada 2018. Bahkan informasi di lapangan, Oki sapaan Bamunas, dalam pertemuan itu juga didampingi beberapa pengurus sejumlah partai politik (parpol), yakni dari Partai Gerindra dan Hanura. Dalam pertemuan itu, keduanya terlibat pembicaraan, salahsatunya terkait membangun ekonomi kerakyatan. \"Kami mempunyai kesamaan bagaimana caranya untuk menguatkan ekonomi umat, ekonomi kerakyatan sehingga masyarakat Cirebon semakin berdaya dan sejahtera,\" ujar Dede yang juga pendakwah ini. Alumni Universitas Al-Azhar Kairo Mesir ini mengaku, sudah mengenal sosok Bos Grage itu sejak lama, sekitar tahun 2000. \"Waktu tahun 2000 saya diamanahi untuk merintis Pondok Pesantren Madinatunajah di Dukuh Semar, di situ kami sering berinteraksi karena Pak Oki juga peduli dengan kegiatan keagamaan,\" kata owner Andalus City dan Travel Umrah dan Haji Salam Tour ini. Dede mengaku surprise dengan silaturahmi yang dilakukan Oki ke Andalus City karena sudah lama direncanakan bertemu tetapi baru kali ini terwujud. \"Sebenarnya Ramadan tahun lalu kita mau bertemu tetapi belum terlaksana karena berbagai kesibukan, tapi sekarang Pak Oki memberi kejutan, semoga pertemuan ini membawa keberkahan,\" pungkas pengusaha yang akrab disapa Kang Dede ini. (sud)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: