Tiongkok Sediakan 10 Beasiswa Khusus untuk Mahasiswa NU

Tiongkok Sediakan 10 Beasiswa Khusus untuk Mahasiswa NU

CIREBON - Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok bakal menyediakan 200 beasiswa untuk mahasiswa Indonesia yang ingin melanjutkan studinya ke Tiongkok. Demikian diungkapkan Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia Xie Feng saat menjadi pembicara di Universitas Nahdlatul Ulama (UNU), Rabu (15/3). Saat ini, lanjut Xie Feng, ada sebanyak 14.000 mahasiswa asal Indonesia berkualiah di Tiongkok. \"Beasiswa yang disediakan pemerintah Tiongkok merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kerjasama yang sudah terjalin,\" ucap Xie Feng. Xie Feng menegaskan, pemerintah Tiongkok akan menyediakan 10 beasiswa khusus untuk mahasiwa NU. \"Saya berharap para mahasiswa berperan aktif mendaftarkan diri dan mengajukan aplikasi. Selain beasiswa, kami juga akan memberikan 500 kursi kepada UNU Cirebon sebagai dukungan kami dalam rangka memperbaiki fasilitas belajar,\" jelas Xie Feng. Xie Feng yakin, mahasiswa akan menjadi generasi penerus yang bisa meneruskan estafet perjuangan dalam melestarikan dan meningkatkan hubungan harmonis antara Tiongkok dengan Indonesia. \"Seperti halnya yang diperjuangkan oleh Laksamana Cheng Ho dan Sunan Gunung Jati,\" kata Xie Feng. Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (NU) Prof Dr KH Said Aqiel Siradj mengapresiasi bantuan tersebut. Said berharap, bantuan tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para mahasiswa. \"Saya ucapakan terima kasih banyak kepada pemerintah Tiongkok yang telah memberikan bantuan ini untuk kami,\" kata ulama yang akrab disapa Kang Said ini. (fazri)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: