Dipinang Sunjaya Gantikan Gotas, Yuningsih Tahu Diri

Dipinang Sunjaya Gantikan Gotas, Yuningsih Tahu Diri

CIREBON - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Hj Yuningsih masih belum mau menjawab secara tegas terkait kesediaannya untuk menjadi wakil bupati menggantikan H Tasiya Soemadi Al Gotas, sesuai keinginan Bupati Sunjaya. Walau dipinang bupati untuk posisi wabup, Yuningsih gak kegeeran. Politisi perempuan asal PKB itu tahu diri dan menyerahkan semuanya pada mekanisme partai. “Semua ada aturan dan mekanisme partai yang harus kita taati dan laksanakan,” ujar Yuningsih saat ditanya kesediaan menjadi wabup, Minggu (19/3). Yuningsih juga menilai wajar atas pernyataan Bupati Sunjaya yang menginginkan dirinya menduduki kursi wabup menggantikan Gotas. “Itu wacana mereka (Bupati, red) silakan saja,” ujarnya. Yuningsih mengakui, memang PKB pada putaran kedua merupakan partai pendukung Jago Jadi. “Kita (PKB, red) putaran kedua hanya sebatas partai pendukung saja, sehingga tergantung dari PDIP sebagai partai pengusung Jago Jadi,” ucapnya. Sementara, Ketua DPC PKB Kabupaten Cirebon, HM Luthfi mengatakan, PKB tidak mempunyai ambisi terkait posisi wabup pengganti Gotas. “Kami tegaskan bahwa kami dari DPC PKB, tidak berambisi untuk meminta, bahkan merebut jabatan wakil bupati. Karena kami menyadari betul, kami bukan partai pengusung Sunjaya-Gotas. Dan pihak yang paling berhak mengisi posisi tersebut adalah partai pengusung yaitu PDIP,” tegasnya. Luthfi menyampaikan, pihaknya tidak pernah membicarakan posisi wabup dengan bupati. Adapun terkait keinginan bupati menggandeng Yuningsih sebagai pengganti Gotas, Luthfi siap membahasnya. “Jika keinginan bupati merupakan kesepakatan yang dibangun dengan pimpinan DPC PDIP Kabupaten Cirebon, maka kami siap diajak berdiskusi dengan mengutamakan etika berkomunikasi yang santun,” tuturnya. Terpisah, Sekretaris DPD PDIP Jawa Barat, Abdi Yuhana mengatakan, pengganti H Tasiya Soemadi sebagai wakil bupati harus dari PDIP. “Partai pengusung pada saat 2013 lalu hanya PDIP, sedangkan partai lain hanya pendukung saja (termasuk PKB, red),” ujarnya. Ketika ditanya keinginan Bupati Cirebon agar wakil pengganti Gotas adalah Yuningsih yang merupakan kader PKB, Abdi menjawab pihaknya akan segera memberikan penjelasan kepada bupati agar posisi wabup harus kembali diduduki internal PDIP. “Nanti saya komunikasikan juga ke Pak Sunjaya. Yang jelas, kandidatnya harus kader internal partai,” jelasnya. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: