Rem Blong, Bus Karambol Hantam 12 Kendaraan, 3 Tewas di Puncak Bogor

Rem Blong, Bus Karambol Hantam 12 Kendaraan, 3 Tewas di Puncak Bogor

BOGOR - Sebuah bus milik PO HS Transport menabrak 12 kendaraan di Tanjakan Selarong, Desa Cipayung, Kecamatan Mega Mendung, Kabupaten Bogor sekitar pukul 17.00 WIB, Sabtu (22/4/2017). Dari kecelakaan di puncak Bogor itu, tiga orang tewas ditempat. Kemudian tiga orang mengalami luka berat dan tiga lainnya luka ringan. Dari keterangan polisi, kejadian itu diduga kuat akibat rem bus blong. Sehingga, sopir tidak bisa mengendalikan laju kendaraan dan menabrak pengguna jalan lainnya. Kecelakaan di puncak itu bermula ketika bus HS Transport yang bergerak dari arah puncak menuju Gadog diduga mengalami rem blong. Dari situ, bus kemudian menabrak kendaraan Grand Livina dan juga dua sepeda motor. Setelah itu, bus kemudian menghantam sebuah mobil Daihatsu Ayla, dan juga tiga mobil Avanza yang bergerak dari Gadog menuju puncak. Setelah menabrak 7 kendaraan, bus kemudian bergerak ke kiri dan kembali menabrak sebuah mobil Avanza dan angkot. Juga, tiga kendaraan sepeda motor di sekitar itu juga ditabrak. Setelah menabrak 12 kendaraan, bus kemudian melintang di tengah jalan. Sehingga membuat arus lalu lintas macet. Untuk sementara jajaran lantas dibantu Polsek melakukan evakuasi dan pengaturan arus kembali. (SMS/pojoksatu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: