Sudah Dua Pekan, Lubang Jalan Dibiarkan

Sudah Dua Pekan, Lubang Jalan Dibiarkan

MAJALENGKA – Para pengendara yang melintas di jalur Cigasong-Rajagaluh sedikit terhambat, akibat sebuah gorong-gorong ambles dan berlubang hampir setengah bahu jalan. Kondisi tersebut sudah berlangsung hampir dua pekan, dan belum ada penanganan dari pihak terkait. Lokasi lubang berada di jalur jalan provinsi, tepatnya 20 meter arah barat SPBU Simpereum. Lubang tersebut berawal jalan yang permukaanya bergelombang, kemudian titik jalan itu amblas ke dalam gorong-gorong di bawahnya. Jika hendak melintas di jalur itu, para pengendara mesti ekstra waspada lantaran rambu penanda yang dipasang petugas hanya water barrier. Penerangan juga tidak ada, hanya mengandalkan pantulan sinar lampu ketika diarahkan pada stiker kilap yang menempel pada water barrier tersebut. Kondisi ini dikeluhkan para pengendara, Mamat salah satunya. Sejak dua pekan lalu dirinya mesti ekstra hati-hati ketika melintas di jalur tersebut. Sisa lajur jalan yang masih bisa dilewati hanya muat satu kendaraan. Sehingga untuk melintas harus bergantian dengan kendaraan dari arah berlawanan. “Sekarang sih mending sudah dipasangi rambu penanda dari petugas yang bisa memantulkan cahaya lampu pada malam hari. Tapi kami tetap mesti ekstra hati-hati kalau melintas ke situ,” ungkapnya. Pengendara lainnya, Wandi berharap pihak terkait yang mengelola jalur provinsi itu segera memperbaikinya. Mestinya pihak terkait cepat tanggap lantaran jalur tersebut merupakan akses utama penghubung Cigasong ke Rajagaluh. Warga khawatir jika tidak segera diperbaiki lubang gorong-gorong tersebut semakin membesar, karena badan jalan yang masih bisa dilewati juga tampak sudah mulai bergelombang. Sehingga cukup riskan jika dibiarkan terus menerus tanpa diperbaiki. (azs)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: