Siswa TK Aksi Peduli Palestina

Siswa TK Aksi Peduli Palestina

Galang One Man One Dollar SUMBER- Ratusan siswa-siswi TKIT Bina Ummah melaksanakan aksi peduli terhadap korban perang di Kota Gaza, Palestina, berupa penggalangan dana one man one dollar. Dikatakan Kepala TKIT Bina Ummah Ida Yanti SPd AUD, kepedulian masyarakat Kabupaten Cirebon dan sekitarnya sangat tinggi terhadap korban perang di Palestina. “Alhamdulillah antusias masyarakat cukup tinggi,” tandasnya, kepada Radar, Kamis (22/11). Ida mengungkapkan, aksi peduli Save Palestine One Man One Dollar dilatarbelakangi keprihatinan, sebab sepuluh tahun belakangan Israel terus memborbardir kota berpenduduk 410 ribu jiwa tersebut. “Kita tetap mendukung Palestina, kini sudah terkumpul Rp1.391.000, dana ini akan kami sumbangkan melalui rekening Komite Nasional Rakyat Palestina (KNRP, red),” terangnya. Dia juga mengingatkan agar warga Indonesia tak menutup mata atas perang tersebut. Dan dapat berperan aktif mendukung aksi dan donasi. Sebab, apa yang terjadi di Kota Gaza merupakan pelanggaran hak asasi manusia (HAM). “Hal ini harusnya menjadi perhatian seluruh warga Indonesia dan dunia internasional,” tegasnya. Salah satu siswi TKIT Bina Ummah, Mutia mengaku, dirinya ikut bersedih melihat banyaknya korban anak-anak di Palestina. “Kita semua ikut bersedih, dan karena sayang dengan teman-teman yang ada di sana, maka kami pun mengumpulkan koin-koin ini,” katanya. (via/opl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: