Thailand Pastikan Tiket Semifinal

Thailand Pastikan Tiket Semifinal

0 Myanmar v Thailand 4 Filipina Hidupkan Peluang di Grup A BANGKOK - Thailand menjadi tim pertama yang memastikan satu tiket ke babak semifinal AFF 2012. Padahal, penyisihan grup masih menyisakan satu pertandingan lagi. Pada laga kedua tadi malam, skuad Negeri Gajah Putih itu menggilas Myanmar dengan skor telak empat gol tanpa balas. Teerasil Dangda menjadi bintang lapangan dengan hattrick-nya ke gawang Myanmar. Gol-gol Dangda tersebut masing-masing terjadi pada menit ke-20, 82, dan 88. Hattrick pertama dalam Piala AFF tahun 2012. Sedangkan sebiji gol lainnya disumbangkan Apipoo Sunthornpanavej pada menit ke-60. Tambahan tiga poin ini membuat enam poin Thailand tidak lagi terkejar dari tiga rival lainnya di Grup A. Apapun hasil yang terjadi pada laga terakhir kontra Vietnam nanti, itu sama sekali tidak akan berpengaruh dengan tiket semifinal yang sudah dikantongi Thailand. Di atas kertas, Thailand memiliki banyak keunggulan dari Myanmar. Terbukti, sejak menit pertama kendali serangan lebih banyak dimiliki anak asuhan Winfried Schaefer itu. Permainan taktis yang diperagakan gelandang Anucha Kitpongsri menjadi roh Thailand dalam laga tersebut. Tusukan-tusukan pemain berusia 29 tahun itu kerap merepotkan jantung pertahanan Myanmar. Gol heading Sunthornpanavej berawal dari umpan silangnya dari sisi kanan Thailand. Hasil 4-0 ini semakin menahbiskan mereka sebagai calon juara AFF 2012. \"Tim kami bermain lebih solid. Pertahanan juga lebih bagus dari sebelumnya,\" ujar pelatih Thailand Winfrid Schaefer. Pada laga sebelumnya, Filipina membuka asa lolos mendampingi Thailand ke semifinal. The Azkals -julukan Filipina- mengakhiri perlawanan sengit Vietnam dengan skor tipis 1-0. Filipina harus menunggu hingga menjelang pertandingan berakhir untuk memastikan kemenangannya. Gelandang gaek Emilio Caligdong yang menjadi penentu kemenangan Filipina. Memanfaatkan umpan manis Angel Guirado, pemain berusia 30 tahun itu menjeblol gawang Vietnam empat menit sebelum laga usai. Dengan kemenangan tipis ini, Filipina mengoleksi tiga poin dan duduk di runner up di bawah Thailand. Dilansir Goal, pelatih Filipina Michael Weiss menyebut kemenangan ini tak lepas dari strategi jitunya meredam permainan kolektif Vietnam. \"Strategi bertahan dan mengandalkan serangan balik terbukti bisa jadi kunci kemenangan kami,\" ujar pelatih yang dalam laga kemarin dihukum tidak boleh mendampingi timnya itu. Secara khusus, pelatih berkebangsaan Jerman ini memuji penampilan gelandang Patrick Reichelt dalam mengorganisir pertahanan. Reichelt seolah menjadi tembok serangan dari Vietnam sebelum merangsek ke kotak penalti. \"Kami bisa bangkit dari kekalahan di laga pertama dengan baik. Dengan penampilan fantastis, kami pasti bisa mencapai semifinal,\" koar Weiss. (ren)   Klasemen Grup A 1. Thailand          2              2              0              0              6-1          6* 2. Filipina             2              1              0              1              2-2          3 3. Vietnam          2              0              1              1              1-2          1 4. Myanmar        2              0              1              1              1-5          1   Ket *): lolos ke semifinal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: