Nekat Keroyok HRD Perusahaan, 3 Karyawan Dibui, 5 Masih Buron

Nekat Keroyok HRD Perusahaan, 3 Karyawan Dibui, 5 Masih Buron

CIREBON-Tiga orang terpaksa dibui, lima lainnya masih diburu. Para pelaku itu diproses hukum karena melakukan pengeroyokan. Kejadiannya di PT Koin Rekonstruksi dalam proyek PLTU II Kanci, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon. Korbannya Hasan Basri (58) yang menjabat sebagai  Human Resources Departement (HRD) atau divisi sumber daya manusia (SDM). Tiga orang pelaku sudah ditangkap. Mereka masing-masing ZN (29) warga Kecamatan Astanajapura, serta RM dan RN keduanya warga Kecamatan Mundu. “Lima pelaku lainnya kini masih kita buru. Aksi mereka membuat korban mengalami luka di wajah dan kepala,” terang Kapolres Cirebon Kabupaten (Cikab) AKBP Suhermanto melalui Kasat Reskrim AKP Kartono Gumilar. Dikatakan Kartono, pengeroyokan terjadi karena para pelaku merasa kebijakan HRD terlalu ketat dan dianggap  memberatkan karyawan. Puncaknya terjadi pada Rabu lalu (24/7) ketika para pelaku ditegur karena ketahuan istirahat pukul 11.20. Padahal aturan istirahat pada pukul 11.45 WIB. Rupanya mereka marah, mendatangi Hasan Basri dan melakukan pengeroyokan. “Saat kejadian itu, mereka bersama melakukan penganiayaan dengan alat yang ada di kantor. Korban mengalami luka di bagian tangan dan kepala. Pelakunya ya karyawan semua di situ,” papar kasat reskrim. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: