IAIN Cirebon Serius Buka Jurusan Pariwisata Syariah

IAIN Cirebon Serius Buka Jurusan Pariwisata Syariah

CIREBON-Melihat begitu banyaknya potensi wisata di wilayah Cirebon, IAIN Syekh Nurjati Cirebon berencana membuka jurusan atau Program Studi Pariwisata Syariah. Jurusan baru ini diharapkan dapat menunjang perkembangan wilayah Cirebon. Dekan Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI) Dr Aan Jaelani menjelaskan, selain mengoptimalkan potensi pariwisata di wilayah Cirebon, pembukaan jurusan Pariwisata Islam juga merupakan respons atas perkembangan positif wisata halal di dunia internasional. “Sejak tiga tahun kita prioritaskan penelitian dosen. Kita arahkan yang sesuai dengan tema-tema tentang pengembangan wisata halal di Cirebon dan sekitarnya,” katanya. Rencana membuka jurusan baru dikatakan Aan sudah berjalan sejak tahun 2016. Ia menyebut, sejauh ini progress-nya sudah mencapai 60 persen. Tinggal melengkapi beberapa dokumen lagi yang diperlukan. Termasuk Perizinan dari Direktorat Islam dan BAN PT untuk operasional pariwisata yaitu.  “Tahun 2020 target kita adalah sudah membuka atau menerima mahasiswa. Izin tersebut kita peroleh. Karena hampir semuanya sudah kita penuhi,” lanjutnya. Nantinya, jurusan pariwisata syariah akan memiliki peranan penting untuk mempertahankan aspek sosial. Misalnya studi situs sejarah akan menambah pengetahuan dan nilai pariwisatan. Dengan begitu situs sejarah dilestarikan seiring dengan banyaknya pengunjung. Kemudian juga harus ada pemeliharaan terhadap nilai-nilai sejarah ini seiring dengan perkembangan zaman agar tidak tergerus. Pengembangan pariwisata Syariah ini juga terkait dengan program pemerintah. Di mana pemerintah memiliki program terkait pengembangan destinasi wisata di daerah. Termasuk pariwisata yang menjadi bagian untuk meningkatkan ekonomi masyarakat lokal itu dari berbagai aspeknya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: