Pemdes Cempeh Kompak Semprot Masal dan Buat Disinfektan

Pemdes Cempeh Kompak Semprot Masal dan Buat Disinfektan

INDRAMAYU-Inisiatif untuk melawan penyebaran wabah virus corona datang dari pemerintah desa di Indramayu. Tidak terkecuali Pemerintah Desa Cempeh Kecamatan Lelea Kabupaten Indramayu. Aparat desanya kompak mencegah penularan Covid-19 yang mematikan itu.

Sejumlahaparat Desa Cempeh Kecamatan Lela Kabupaten Indramayu bersama unsur muspika dalam hal ini Babinmas dan Babinkamtibmas bersama ketua RT, RW, perangkat desa dan masyarakat, terlihat kompak melakukan pencegahan virus yang berasal dari Wuhan, China itu.

Mereka melakukan penyemprotan masal guna menghambat penyebaran sekaligus penularan virus. Kegiatan dimulai dari kantor desa, tempat ibadah, warung serta rumah warga yang menjadi sasaran utama penyemprotan.

Kuwu Desa Cempeh, Carkana atau biasa disapa Kuwu Nana mengatakan, dirinya juga terus memberikan imbauan kepada warganya agar berperan aktif dalam memberikan informasi kepada pemerintah desa bilamana ada diantara saudara, tetangga yang baru pulang kerja terutama kerja dari luar negeri. “Pada intinya kami berharap semua warga bisa mentaati  imbauan dari pemerintah untuk tidak melakukan aktivitas yang dirasa tidak begitu penting,” ujarnya kepada Radar Indramayu, kemarin.

Penyemprotan masal dilakukan di sejumlah tempat. Tempat ibadah yakni masjid dan musala disemprot disinfektan sehingga steril dan terbebas dari virus corona.

Kuwu Nana mengatakan, aksi semprot masal cairan disinfektan pada fasilitas umum adalah salah satu tindakan cepat yang dilakukan Pemdes Cempeh. Salahsatunya adalah untuk menghambat perkembangan penyebaran virus corona atau Covid-19. Yang menjadi perhatian pemerintah dari pusat, provinsi sampai kabupaten. “Tempat yang menjadi sasaran penyemprotan adalah fasilitas umum seperti masjid dan musala, dimana di tempat tersebut tempat berkumpul warga untuk melalukan ibadah,” terang Nana.

Selian itu, tambah Nana, Pemerintah Desa Cempeh juga sekaligus melakukan himbauan kepada masyarakat tentang bahaya virus Corona yang sekarang menjadi perhatian pemerintah. Selain melakukan imbauan juga memberikan cara membuat cairan disinfektan kepada masyarakat agar setiap warga bisa membuat sendiri cairan disinfektan untuk pencegahan virus corona. “Mari bersama-sama ikuti anjuran pemerintah untuk selalu berperilaku hidup sehat, dengan menjaga kesehatan pada lingkungan masing-masing terutama pada keluarga sendiri,” pungkasnya. (oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: