Polsek Lelea Bantu Warga Kurang Mampu

Polsek Lelea Bantu Warga Kurang Mampu

INDRAMAYU-Untuk mempercepat pengendalian penyebaran corona virus disease (Covid)-19 atau virus corona, Polres Indramayu dan jajaran secara intensif melakukan penyemprotan menggunakan disifektan, menyampaikan imbauan langsung ke masyarakat.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Polsek Lelea. Bahkan, Polsek Lelea menaruh kepedulian kepada warga kurang mampu, dengan membantu memberikan sembako.

Kapolres Indramayu AKBP Suhermanto SIK MSi, melalui Kapolsek Lelea AKP Ryan Faisal SIK bersama anggotanya, mendatangi setiap desa di Kecamatan Lelea dan menemui langsung warga kurang mampu, sekaligus memberikan paket sembako gratis.

Di sela-sela aksi kegiatan sosialnya itu, Ryan Faisal mengatakan, bantuan sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati terhadap warga kurang mampu. Apalagi, lanjut Ryan, saat ini banyak dari keluarga kurang mampu kesulitan mencari penghasilan, setelah pemerintah mengeluarkan kebijakan phisycal distancing atau pembatasan aktivitas bagi masyarakat dan menghimbau warga agar tinggal di rumah untuk sementara waktu. “Meskipun pemerintah memberikan perhatian dan bantuan program jaringan pengaman sosial kepada masyarakat, namun jika ada dari pihak lain ingin membantu masyarakat lebih bagus. Dari kami (bantuan, red) ini, sebagai bentuk kepedulian, khususnya kepada warga kurang mampu,” ujarnya, kemarin.

Selain kepedulian, tambah Ryan, giat bertemu langsung untuk mempererat tali silaturahmi dan terbentuk sinergitas antara kepolisian dengan masyarakat.

Bantuan sembako tersebut mendapat respons positif dan disambut baik oleh warga. Salah seorang warga Desa Tugu Kecamatan Lelea, Sarminah (70) mengungkapkan rasa syukurnya adanya bantuan dari Polsek Lelea tersebut. Dikatakannya, bantuan sembako itu sangat membantu memenuhi kebutuhan hidup keluarganya. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: