Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Mobil

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Mobil

KUNINGAN - Warga Perumahan Cigintung Kecamatan/Kabupaten Kuningan digegerkan dengan penemuan sesosok mayat di dalam mobil. Mobil terparkir tak jauh dari Kedai Teras Mahar yang berada di Jalan Soekarno-Hatta.

Mayat berjenis kelamin laki-laki itu tergeletak di dalam mobil minibus bernopol E-1697-Y dengan kondisi memprihatinkan. Tubuh mayat paruh baya itu sudah mulai membengkak, dan ada noda di baju yang dipakainya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayat pria tersebut bernama H Dahri (60) warga Desa Galaherang, Kecamatan Maleber, Kabupaten Kuningan. Pria paruh baya itu diketahui seorang warga yang kebetulan melintas, dan curiga dengan keberadaan mobil yang terparkir lebih dari satu hari.

Saat diperiksa, ternyata terlihat sesosok pria paruh baya tergeletak di dalam mobil. Atas kejadian ini, warga langsung menghubungi petugas kepolisian.

Mendapat laporan dari masyarakat, Kapolsek Kuningan Kompol Agus Suroso beserta anggotanya menuju lokasi kejadian bersama tim inafis Polres Kuningan.

\"Karena dalam kondisi darurat Covid-19, kami tidak gegabah. Sesuai prosedur kami menghubungi RSUD \'45 Kuningan yang memiliki APD lengkap untuk proses evakuasi,\" kata Kapolsek Kompol Agus Suroso saat dimintai keterangan persnya, Sabtu (18/4).

Setelah dilakukan pemeriksaan secara medis, diketahui korban merupakan warga Desa Galaherang, Kecamatan Maleber, bernama Dahri. Saat ditemukan, korban dalam kondisi tubuh membengkak.

\"Dari hasil pemeriksaan, tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan yang kami temukan. Jadi korban diduga meninggal karena sakit,\" jelas dia.

Sementara itu, jenazah sempat dibawa tim Inafis Polres Kuningan ke RSUD \'45 Kuningan. Bagian Pemulasaran Jenazah RSUD \'45 Kuningan, Wawan menyampaikan, jika hasil visum luar tidak menemukan tanda-tanda kekerasan.

\"Kalau hasil visum luar, tidak terdapat tanda-tanda kekerasan. Jenazah diperkirakan sudah meninggal sekitar tiga hari lalu,\" ujarnya.

Dia menyatakan, berdasarkan pengakuan keluarga korban, yang bersangkutan memiliki riwayat penyakit darah tinggi. Bahkan saat meninggalkan rumah dalam kondisi sakit gigi.

\"Almarhum ini memiliki riwayat penyakit darah tinggi dari keterangan keluarganya. Adapun darah yang tampak keluar dari mulutnya itu akibat pembuluh darah pecah, karena kondisi wajah korban sudah dalam keadaan membengkak,\" pungkasnya. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: