PSBB Tak Halangi GLC Tetap Berbagi

PSBB Tak Halangi GLC Tetap Berbagi

CIREBON - Meski Cirebon kini tengah dalam Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid19, Giving Lovers Community (GLC) tetap bisa melakukan aksi berbagi. Konsen dalam memberikan bantuan bagi masyarakat yang membutuhkan di tengah pandemi dan bulan Ramadan ini, PSBB bukan menjadi halangan. Justru, saat PSBB ini diberlakukan semakin banyak yang membutuhkan bantuan.

Ketua Giving Lovers Community, Supriyatno menuturkan pembagian, paket sembako kali ini merupakan periode ke-3. Ada sekitar 104 paket yang dibagikan pada masyarakat tersebar di Kota dan Kabupaten Cirebon. Jika biasanya GLC membagikan paket sembako dengan menyisir masyarakat di sejumlah ruas jalan, kali ini karena tengah berlakunya PSBB, pihaknya langsung door to door ke rumah-rumah warga.

\"Untuk pemberian semabko sendiri kami membatasi anggota hanya dua hingga tiga di masing-masing titik dan langsung menghampiri rumah penerima,\" jelasnya.

Pembagian semabko sendiri merupakan program rutin yang digelar GLC setiap dua minggu sekali. Di samping itu, sepanjang Ramadan juga membagikan takjil secara gratis setiap seminggu sekali. Dan pekan depan Sahur on the road pun akan dilaksanakan.

Pihaknya berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat terutama di tengah pandemi saat ini. Tak lupa pihaknya juga selalu memilah penerima bantuan sehingga diharapkan bantuan yang tersalur bisa diterima oleh masyarakat yang benar-bernah berhak, dan membuthkan. \"Berbagi di bulan suci ini pahalanya dilipatgandakan, kami berharap hal ini bisa membantu sesama meringankan beban masyarakat yang benar-benar membutuhkan,\" ungkapnya.

Giving Lovers Cirebon pun memberikan kesempatan kepada halayak yang ingin berpartisifasi dalam kebaikan untuk meringankan beban masyarakat yang sedang mendapatkan ujian/musibah. Silakan menghubungi Koordinator Relawan Giving Lovers Community Cirebon, Mukti Al Fadri 0878-7850-1516 dan Aisyah Ahmad (Amboe)  0877 0057 7630. (apr/opl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: