Uang Berlimpah Perangi Corona

Uang Berlimpah Perangi Corona

CIREBON - Virus corona membuat pemerintah harus melakukan refocusing anggaran. Kondisi ini juga terjadi di Wilayah Ciayumajakuning. Anggaran puluhan miliar dialokasikan untuk penanganan wabah ini.

Pemerintah Kota Cirebon misalnya. Telah mengalokasikan anggaran melalui belanja tidak terduga (BTT) Covid-19 hingga Rp39,779 miliar. Dari alokasi itu, sejauh ini yang sudah terealisasi 65,89 persen atau Rp26.210.639.296.

Baca Juga:

Kapten Yulius Hendro, Korban Jatuhnya Helikopter MI-17 di Kendal, Dimakamkan di Cirebon

Dari Kuningan, Badan Pengelolaan Keuangan Anggaran Daerah (BPKAD) Kabupaten Kuningan juga membeberkan penyerapan dana penanganan Covid-19. Hingga saat ini, dari Rp71 miliar anggaran yang disediakan, baru terserap Rp24,7 miliar.

Sementara itu, Pemkab Cirebon sejauh ini refocusing anggaran untuk percepatan penanganan Covid-19 baru terserap sekitar Rp20 miliar. Serapan tersebut masih terbilang kecil jika dilihat dari total porsi refocusing sebesar Rp129,8 miliar.

Perlu Transparansi Anggaran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: