Persib Menang 2-0 atas PSM, Naik ke Peringkat Tiga Klasemen Liga 1

Selasa 22-02-2022,21:59 WIB
Reporter : Abdul Hamid
Editor : Abdul Hamid

GIANYAR – PSM Makassar melawan Persib Bandung digelar Selasa (22/2) malam. Kedua tim melakoni pertandingan tunda pekan ke-22 Liga 1 Indonesia musim 2021/2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Laga tersebut jadi salah satu big match pekan ini.

PSM Makassar versus Persib Bandung berakhir dengan skor 2-0. Maung Bandung –sebutan Persib- memenangkan pertandingan tersebut.

Gol David da Silva pada babak pertama, membuat serunya pertandingan PSM Makassar versus Persib Bandung. Sebab, gol pemain asal Brasil itu tercatat sebagai gol tercepat. Da Silva mencetak gol di detik ke-12 setelah mengecoh kiper PSM, Syaiful. Skor 1-0 untuk Persib Bandung.

Di babak kedua, Persib terus mendominasi pertandingan. Sejumlah peluang didapat, tapi belum menghasilkan gol.

Memasuki menit terakhir pertandingan, Persib berhasil menjebol gawang PSM. Kali ini giliran Zalnando, yang baru masuk menggantikan Frets Butuan di menit 85. Zalnando yang langsung berada di kotak penalti, mendapat bola rebound dari Bruno Cantanhede di menit 87. Skor 2-0 untuk kemenangan Persib, berakhir hingga laga usai.

Hasil ini membuat Persib berada di peringkat ketiga dengan 53 poin. Poin ini sama dengan Bhayangkara FC yang ada di urutan keempat klasemen sementara.

Sedangkan PSM berada di urutan 13 dengan 28 poin. (mid)

Tags :
Kategori :

Terkait