Radarcirebon.com, SUBANG - Astra Tol Cipali menyampaikan klarifikasi atas keluhan layanan saat terjadi kecelakaan, Jumat, 22, Juli 2022.
Klarifikasi Astra Tol Cipali disampaikan atas keluhan layanan kecelakaan dari Anggota DPR RI, Dedi Mulyadi. Yang menyebut pelayanan lambat, bahkan 30 menit di lokasi petugas belum datang.
Tidak hanya itu, dalam keluhannya, Dedi Mulyadi menyebut ada salah satu petugas yang mengaku akan melapor, tetapi justru tidak kembali lagi ke lokasi.
Imbasnya, satu korban kecelakaan di Tol Cipali tersebut dievakuasi menggunakan truk, dan satu korban lainnya menggunakan mobil pribadi.
BACA JUGA:Kecelakaan di Tol Cipali, Ambulans Kabur Tak Mau Bawa Korban, Begini Penjelasan Sesungguhnya
Atas keluhan itu, Astra Tol Cipali menyampaikan klarifikasi. Bahwa saat kejadian, petugas patroli sudah sampai di lokasi sekitar 11 menit setelah menerima laporan.
Bahkan, proses evakuasi sudah selesai dilakuakn sekitar pukul 13.59 WIB. Atau berselang beberapa menit setelah petugas datang.
Dalam klarifikasi tertulis yang disampaikan Astra Tol Cipali, mereka juga meluruskan terkait keberadaan ambulans yang tidak bersedia membawa pasien.
"Ambulans yang disebutkan dalam pemberitaan bukan layanan lalu lintas Tol Cipali," demikian disampaikan dalam keterangan tertulis.
BACA JUGA:Tinggal Menunggu, Sebentar Lagi Tersangka Kasus Pembunuhan Brigadir J Diumumkan
Astra Tol Cipali juga membantah petugas lambat datang ke lokasi. Bahwa kedatangan petugas Astra Tol Cipali ke lokasi hanya 11 menit.
Adapun informasi awal didapatkan dari TMC pukul 12.26 WIB dan petugas sudah tiba pukul 12.37 WIB.
"Petugas patroli Astra Tol Cipali sampai di lokasi 11 menit. Penanganan evakuasi selesai pukul 13.59 WIB," demikian disampaikan dalam klarifikasi tersebut.
Seperti diketahui, kecelakaan di Tol Cipali kembali terjadi, dan dipicu oleh pengemudi yang mengantuk saat menyetir.
BACA JUGA:Kecelakaan di Tol Cipali, Sopir Truk Asal Ciwaringin Ditabrak saat Ganti Ban, Begini Kondisinya