Radarcirebon.com, CIREBON - Kejadian kelam tawuran pelajar di Jl Perjuangan Kota Cirebon, kembali terjadi, Kamis siang, 17, November 2022.
Tawuran pelajar yang terjadi di Jl By Pass dan Perjuangan Kota Cirebon bisa dibilang kali ini yang paling parah dan brutal.
Pasalnya, pelaku tawuran pelajar tersebut menyerang salah satu pelajar lainnya dari salah satu sekolah di Jl Perjuangan Kota Cirebon.
Namun saat melakukan penyerangan tersebut, satu orang warga yang berusaha mengejar pelaku pembacokan justru ditabrak oleh pelaku penyerangan.
BACA JUGA:Tawuran Pelajar di Kota Cirebon Hari Ini, Warga: Kien Paling Parah
BACA JUGA:Siswa SMP di Mundu Diduga Serang SMP di Taman Kebumen Kota Cirebon, 1 Orang Diamankan
"Saya dari Penggung mau ke Bima, lihat ada pelajar yang dibacok. Saya mau ngejar, tapi ditabrak sama temannya yang nyerang," kata Baki, kepada radarcirebon.com, di lokasi kejadian.
Baki mengaku, awalnya dirinya sedang mengemudi sepeda motor. Tiba-tiba melihat ada sekelompok pelajar sedang dikeroyok dan dibacok.
Kemudian, dia berinisiatif hendak membantu dan mengejar pelaku yang membacok. Namun, tindakannya rupanya dicegah oleh rekan pelaku penyerangan.
Sepeda motor yang ditumpangi Baki, ditabrak oleh pelajar yang menggunakan Kawasaki KLX. Namun pelajar tersebut justru terjatuh dan terpelanting.
BACA JUGA:Gugatan Cerai Wendy Walters terhadap Reza Arap Sudah Terdaftar, Sidang Perdana Sudah Digelar
BACA JUGA:Pangan Bergizi Untuk Zero Stunting
Sehingga mengalami luka parah dan hingga kini dalam kondisi belum sadar di RSD Gunung Jati Kota Cirebon.
"Identitas belum diketahui, belum ada yang bisa dimintai keterangan," demikian dilaporkan Khoirul Anwarudin, di RSD GUnung Jati.
Sebelumnya diberitakan puluhan pelajar terlibat tawuran di Jalan By Pass Jalan Perjuangan Kota Cirebon hari ini, Kamis 17 November 2022.