RADARCIREBON.COM - Diabetes merupakan penyakit gula yang kronis dan berlangsung secara jangka pangang, dan menjadi salah satu penyakit yang banyak dialami orang-orang.
Penyakit Diabetes sendiri dapat ditandai dengan meningkatnya jumlah gula darah atau Glukosa pada tubuh, hingga di atas rata-rata. Singkatnya Diabetes dapat disebabkan oleh adanya konsumsi Gula secara berlebihan.
Terjadinya penumpukan gula yang berlebih, diakibatkan karena ketidak mampuan tubuh untuk mengolah energi dari banyaknya Gula yang tertumpuk.
BACA JUGA:5 Jenis Jerawat dan Cara Mengatasinya, Yuk Glowing Bareng
Jenis Penyakit Diabetes
Diabetes sendiri memiliki 2 jenis, yang memiliki penyebabnya masing-masing. Berikut adalah jenis dan penjelasannya.
- Diabetes Tipe 1: Penyakit Diabetes Jenis 1 ini, merupakan penyakit Autoimun, yang berarti sistem Imun tubuh akan menyerang diri mereka sendiri. Pada kondisi ini, tubuh tidak dapat memproduksi Insulin sama sekali. Insulin sendiri merupakan hormon yang dapat menyalurkan gula, dan mengubahnya menjadi energi untuk tubuh.
- Diabetes Tipe 2: Jenis Diabetes ini masih bisa memproduksi Insulin, tapi tidak cukup seperti biasanya dan juga tubuh tidak dapat merespon insulin dengan baik.
Penyakit Diabetes yang tidak terkontrol, dapat meyebabkan berbagai konsekuensi dan kerusakan serius pada organ tubuh. Seperti Jantung, Saraf dan Ginjal, dimana organ tersebut sangat penting untuk kehidupan kita.
BACA JUGA:5 Manfaat Susu Kambing Etawa Bagi Kesehatan, Berguna untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Faktor Resiko yang Menyebabkan Diabetes
Ketika seseorang terjangkit penyakit Diabetes, pastinya ada beberapa Faktor Resiko yang menyebabkan penyakit Diabetes, berikut diantaranya.
Faktor Resiko Diabetes Tipe 1:
- Faktor Riwayat Keluarga atau Keturunan, seseorang akan memiliki risiko terjangkit Diabetes tipe 1 jika ada anggota keluarga yang mengidap penyakit yang sama. Hal itu sendiri berhubungan dengan beberapa Gen tertentu.
- Faktor Usia, Penyakit Diabetes dapat terdeteksi pada anak-anak yang berusia 4-7 tahun dan anak yang berusia 10-14 tahun.
- Faktor Geografi, Beberapa daerah yang terletak jauh dari garis khatulistiwa. Seperti Finlandia dan Sardinia, memiliki resiko penyakit diabetes tipe 1 yang tinggi. Dikarenakan kurangnya sinar matahari yang memberikan Vitamin D pada tubuh.
- Faktor Umum Lain; Konsumsi Susu Sapi, sereal, natrium nitrat dan gluten terlalu dini, yakni sebelum 4 bulan dan setelah 7 bulan, penyakit kuning, dan ibu yang memiliki riwayat preeklampsia.
BACA JUGA:Kenali Jenis Penyakit Kulit Berikut ini! Mulai dari Penyebab Hingga Cara Mengatasinya!
Faktor Resiko Diabetes Tipe 2:
Untuk Faktor Resiko Diabetes Tipe 2 sendiri, biasanya lebih umum daripada faktor Tipe 1. Berikut diantaranya.
- Berat badan berlebih atau Obesitas
- Distribusi Lemak Perut yang tinggi
- Gaya Hidup yang tidak aktif, seperti jarang beraktifitas seperti olahraga
- Riwayat penyakit Diabetes tipe 2
Gejala Diabetes