Dua Kecamatan di Kuningan Dilanda Banjir, Begini Kondisinya

Senin 01-05-2023,21:30 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Moh Junaedi

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan, Indra Bayu Permana membenarkan peristiwa banjir yang terjadi di Desa Susukan, Kecamatan Cipicung serta desa lainnya. 

Untuk Desa Susukan, terjadi di Blok Puhun dan air menggenangi pemukiman warga. 

BACA JUGA:TERUNGKAP! AP Hasanuddin Ketakutan dan Sempat Minta Perlindungan Usai Ancam Warga Muhammadiyah

"Penyebab banjir karena hujan dengan intensitas sedang terjadi beberapa jam di wilayah tersebut."

"Banjir di Blok Puhun Desa Susukan sudah surut sebelum pukul 18.00. Tidak ada korban jiwa maupun cedera dalam musibah banjir ini. Kami dari BPBD terus melakukan pemantauan di lapangan," sebut Indra Bayu Permana. (Agus)

Kategori :