Culamega, Wisata Kebun Teh di Selatan Majalengka, Tak Kalah dengan Puncak Bogor

Sabtu 02-09-2023,05:41 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

RADARCIREBON.COM - Di belahan Kabupaten Majalengka bagian Selatan, ada lokasi wisata alam yang layak untuk dikunjungi. Di tempat itu, ada wisata alam kawasan perkebunan teh yang sangat indah.

Lokasinya di Culamega, Desa Cipasung, Kecamatan Lemahsugih, Majalengka. Keindahan perkebunan teh di tempat tersebut, tak kalah dengan Puncak, Bogor.

Wisata alam perkebunan ini, semakin diminati wisatawan. Udara sejuk pegunungan dan pemandangan alam yang indah, membuat tempat itu menjadi daya tarik yang tak ada duanya.

Bukan hanya warga sekitar Majalengka yang datang ke perkebunan tersebut. Warga luar daerah pun juga banyak yang datang ke tempat nan indah itu.

BACA JUGA:Kapak Kuda: Air Terjun Bertingkat, Tersembunyi di Pedalaman Majalengka

Seperti dari Sumedang, Garut, Ciamis, Tasikmalaya, Indramayu, Kuningan, dan Kota serta Kabupaten Cirebon.

Mereka datang jauh-jauh memang untuk melihat keindahan panorama alam di perkebunan teh Culamega.

2

Para pendatang keindahan perkebunan tetsebut biasanya dari informasi mulut ke mulut. Karena walaupun indah, tapi masih sangat sedikit promosi tentang perkebunan teh Culamega itu.

Para pendatang memang penasaran ingin membuktikan keindahan alam Culamega. Karena di Culamega, bahkan lebih indah dari kebun teh di Puncak, Bogor.

BACA JUGA:PECAH REKOR! 6.023 Pelajar Berkompetisi di Energen Champion SAC Indonesia 2023 Sumatera Qualifiers

Selain itu, kebun teh Culamega memang tempat yang tepat untuk berekreasi. Selain indah, alami dan sejuk, sarana dan prasarananya pun mendukung.

Setiap hari libur, banyak wisatawan datang ke perkebunan teh Culamega. Baik menggunakan kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. Ketika musim hujan pun, pengunjung yang datang masih cukup banyak.

Pemda Kabupaten Majalengka menjadikan kawasan perkebunan teh Culamega sebagai tempat tujuan wisata alam. Selain, Taman Dinosaurus dan Curug Kapak Kuda. Yang kesemuanya berada di Kecamatan Lemahsugih.

Memang, Jawa Barat tidak hanya dikenal dengan dinginnya Lembang di Bandung dan menawannya Puncak di Bogor. Di Majalengka, juga mempunyai Kebun Culamega, yang tak kalah dengan Lembang dan Puncak.

BACA JUGA:FIFA Luncurkan Logo Piala Dunia U-17, Bacuya Tetap Jadi Maskot

Kategori :