Kuwu Sindanghayu Kecamatan Beber Lecehkan Warga, Langsung Dituntut untuk Mundur

Selasa 21-05-2024,12:43 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Tatang Rusmanta

Kuwu Sindanghayu Lecehkan Warga, Dituntut Mundur

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Ratusan warga Desa Sindanghayu, Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon, menggelar aksi unjuk rasa, Selasa, 21 Mei 2024.

Kuwu Sindanghayu dituntut mundur oleh ratusan warga yang geram atas perilakunya terhadap salah satu warga. 

Tuntutan mundur yang disuarakan warga merupakan imbas dari perlakuan Kepala Desa atau Kuwu Sindanghayu yang diduga telah melecehkan salah satu warganya. 

Ratusan warga yang geram dengan dugaan perlakuan tidak menyenangkan tersebut mendatangi kantor desa setempat untuk meminta klarifikasi dari kuwu. 

BACA JUGA:2 Foto Vina saat SMP, Kenangan Terakhir di SMPN 13 Kota Cirebon

BACA JUGA:Cegah Stunting, Kapolres Cirebon Kota Gelar Bakti Kesehatan di Gunung Jati

2

Berlokasi di aula desa setempat, permintaan klarifikasi dari kuwu dan kronologi yang dijabarkan oleh korban disaksikan oleh warga. 

Dalam audiensi tersebut, hadir jajaran Polsek Beber, Koramil Beber, Camat Beber, Satpol PP dan unsur dari Polresta Cirebon. 

Dalam audiensi yang digelar sekitar pukul 09.30 WIB itu, korban membeberkan aksi dugaan pelecehan yang dilakukan oleh Kuwu Sindanghayu. 

Di hadapan peserta audiensi, korban menjelaskan kronologi yang dialaminya. 

BACA JUGA:Kenangan Wali Kelas tentang Vina Sebelum Terjadi Peristiwa Pembunuhan 8 Tahun Silam

BACA JUGA:Bobotoh, Simak Kata-kata Marc Klok Berikut Ini Agar Tetap Membumi Sebelum Persib Angkat Piala

Kronologi yang dijabarkan korban, juga diperkuat dengan kesaksian yang diutarakan oleh putri korban. 

Dalam kesempatan tersebut, pihak keluarga korban meminta pengakuan dari kuwu di hadapan warga, atas tindakan pelecehan yang diduga telah dilakukan olehnya. 

Kategori :