Gelontorkan Rp 158,97 Miliar Investasi, Pemkab Majalengka akan Miliki 6,36 Persen Saham BIJB Kertajati

Minggu 05-01-2025,10:07 WIB
Reporter : Baehaqi
Editor : Yuda Sanjaya

RADARCIREBON.COM - Pemerintah Kabupaten Majalengka berencana menggelontorkan sedikitnya Rp 158,97 miliar investasi di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.

Gelontoran dana cadangan yang sudah dialokasikan sejak tahun 2014 itu, akan membuat Pemkab Majalengka memiliki porsi 6,36 persen saham PT BIJB Perseroda.

Dengan gelontoran dana tersebut, Pemkab Majalengka bakal menjadi salah satu investor yang masuk di Bandara Kertajati.

Saat ini, saham mayoritas BIJB Kertajati masih dikuasai oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dendgan 66,94 persen.

BACA JUGA:Bakal Dibangun Glamping di Bukit Lumpang, Jadi Andalan Wisata Desa Bobos

Diikuti PT Angkasa Pura II sebesar 25 persen dan saham minoritas Koperasi Konsumen Praja Sejahtera 1,2 persen serta PT Jasa Sarana 0,5 persen.

Penjabat Bupati Majalengka, Dedi Supandi mengungkapkan, rencana investasi ini akan didahulu dengan pembaruan Perda 5 tahun 2014.

Perda ini memang sudah ada sejak tahun 2014 mengenai pengalokasikan dana cadangan investasi di Bandara Kertajati.

Oleh karena itu, sebelum dilakukan pelaksanaan, diperlukan pembaruan perda terlebih dahulu.

BACA JUGA:Hati-hati Saat Anda Merasakan Hal Ini, Bisa Jadi Tanda Tubuh Kekurangan Magnesium

Dedi mengungkapkan, bandara yang terletak di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka ini menjadi sarana yang sangat mendukung untuk menarik lebih banyak wisatawan ke Majalengka.

Menurutnya, BIJB Kertajati menjadi pintu gerbang bagi wisatawan domestik maupun mancanegara untuk berkunjung ke Jawa Barat, khususnya Kabupaten Majalengka.

"Kami optimistis kunjungan wisata ke Majalengka akan terus meningkat seiring dengan semakin banyaknya rute penerbangan di BIJB Kertajati," katanya.

Selama periode Januari hingga September 2024, kunjungan wisata ke Kabupaten Majalengka mencapai 1,86 juta orang.

BACA JUGA:Ketua KPK Respons Pernyataan Satori Soal Kasus Dana CSR BI, Begini Katanya

Kategori :