Warga Minta Eks TPS Jadi Taman, DLH Lakukan Simulasi TPS Mobile, Terjunkan Armada Jemput Sampah

Senin 14-01-2019,15:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon akhirnya merealisasikan simulasi Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Mobile di RW 06 Asrama TNI-AD, Kelurahan Kesambi, Kota Cirebon. Warga setempat menyambut baik sistem baru ini. Seiring dengan penutupan Tempat Pembuangan Sampah Jl Kesambi Raya. Ketua Forum RW Kelurahan Kesambi Peltu Agus Sumiarsana mengatakan, keputusan DLH sudah tepat. Penutupan TPS Kesambi sesuai dengan aspirasi warga. Sebab, lokasi penampungan itu berada di tepi jalan utama dan sering kelebihan kapasitas. “Kami menyambut baik. Tinggal warga memahami cara kerja TPS Mobile, dan kita coba terapkan,” ujarnya kepada Radar Cirebon. Anggota TNI yang juga ketua RW 06 Asrama TNI-AD tersebut berharap TPS Mobile dapat berjalan baik. Dan menjadi solusi untuk aspek persampahan warga. Sehingga lingkungan permukiman warga dan di sekitarnya, menjadi lebih bersih, tertib dan sehat. Warga juga mendukung program pemerintah untuk menciptakan kota yang lebih bersih. Sehingga ke depannya, pengelolaan sampah di masing-masing RW juga akan turut dibenahi. “Ini kan program pemerintah. Kami akan ikut melaksanakan dan mendukung,” jelasnya. Untuk memastikan bekas lahan TPSS Kesambi tidak disalahgunakan, warga RW 06 Asrama TNI-AD meminta DLH memanfaatkan lahan seluas 20x4 meter itu. Baik untuk Ruang Terbuka Hijau (RTH) maupun dibangun taman yang representatif. Sebab, bila tidak dimanfaatkan rawan untuk menjadi TPS ilegal. Terutama warga juga pelaku usaha dari tempat lain yang membuang sampah secara diam-diam di lokasi bekas TPS. Kepala DLH Kota Cirebon Drs H RM Abdullah Syukur MSi merespons usulan warga. Lahan bekas TPS Kesambi memang perlu dialihfungsikan dan dimanfaatkan. Tujuannya, mencegah munculnya tumpukan sampah di area itu. (awr-mg)

Tags :
Kategori :

Terkait