Masuk Majalengka, Kendaraan Diperiksa

Selasa 28-04-2020,03:33 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA-Pengawasan pintu masuk wilayah Majalengka diperketat. Semua jenis kendaraan yang masuk diperiksa oleh petugas Polres Majalengka. Langkah ini ditempuh untuk menekan penyebaran Covid-19.

Kapolres Majalengka, AKBP Bismo Teguh P menyebutkan pihaknya menyiapkan 6 pos pengecekan untuk memeriksa kendaraan yang masuk wilayah Majalengka.

“Enam pos check poin ini di wilayah Kecamatan Kadipaten, Kecamatan Sindangwangi, Kecamatan Jatitujuh, Gerbang Tol Sumberjaya dan Gerbang Tol Kertajati serta Pos check coint berada di BIJB Kertajati. Check point pos ini adalah titik masuknya orang ke Majalengka,” ungkap Kapolres Majalengka.

Selain itu menurut Kapolres, pemeriksaan yang dilakukan bukan hanya kepada pengendara roda 4 saja. Namun juga para pengendara sepeda motor yang hendak memasuki Kabupaten Majalengka.

\"Dengan cara pemeriksaan suhu badan oleh tim kesehatan yang sudah ditempatkan di Pospam dan penyemprotan disinfektan terhadap kendaraan-kendaraan yang datang dari luar Majalengka dalam rangka memutus mata rantai Covid- 19,” ungkapnya.

Hasilnya sejauh ini proses pemeriksaan berjalan lancar dan belum ditemukan adanya hal-hal yang janggal. Kapolres juga berpesan pada anggota, untuk selalu waspada dan peka terhadap lingkungan sekitar. Serta dirinya juga meminta agar anggotanya mau menggalang masyarakat sekitar untuk bekerja sama membantu pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2020.

“Pembuatan check point pos ini dalam rangka percepatan penanganan covid-19 di Majalengka,” tandasnya.

2

Selain itu dirinya juga menambahkan di momen Ramadan ini, masih banyak masyarakat yang berkerumun dan melaksanakan kegiatan ngabuburit. Maka dari itu, sebagai upaya antisipasi, Personil Gabungan dari Pihak Kepolisian Resor Majalengka bersama Unsur TNI, Dishub dan Sat Pol PP memberikan imbauan kepada masyarakat dan membubarkan yang berkerumun. (bae)

Tags :
Kategori :

Terkait