Penyebaran Covid-19 Masih Tinggi, Satgas Terpadu Gencar Operasi Penegakan Disiplin Prokes

Penyebaran Covid-19 Masih Tinggi, Satgas Terpadu Gencar Operasi Penegakan Disiplin Prokes

CIREBON - Satgas Terpadu Penanganan Covid-19 Kota Cirebon melaksanakan penegakan disiplin prokes (protokol kesehatan) ke pusat perbelanjaan modern, hotel, dan bioskop. Mengingat masih tingginya angka kasus penyebaran Covid-19 di masyarakat saat ini.

Operasi penagakan disiplin prokes Covid-19 yang dipimpin Toto Suharto, Kabid Penegakan Perda Satpol PP Kota Cirebon ini melibatkan belasan personel dari Kodim 0614, Dishub Kota Cirebon, Polisi Militer, Polres Cirebon Kota dan KPBD Kota Cirebon.

Satu per satu restoran, kafe, mal, hotel hingga bioskop disambangi petugas gabungan ini. Karena dianggap banyak warga dari luar kota.

Dari hasil operasi atau pemeriksaan, petugas masih menemukan pengunjung yang tidak mengenakan masker. Bahkan, sejumlah penonton salah satu bioskop di Jl DR Ciptomangunkusumo mendapat teguran petugas karena melepas masker dan tidak menjaga jarak saat menonton film. Petugas pun memberikan peringatan kepada pengelola bioskop.

\"Kami akan terus melakukan monitoring ke sejumlah tempat-tempat umum hingga Natal dan Tahun Baru. Tadi kami masih menemukan masyarakat yang masih tidak melaksanakan protokol kesehatan. Namun untuk hotel kami menilai sudah baik penerapan protokol kesehatannya,\"ujar Toto Suharto, Kabid Penegakan Perda Satpol PP Kota Cirebon kepada radarcirebon.com di sela-sela operasi, Selasa (15/12). (rdh)

https://youtu.be/TETQ1jT4RFQ

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: