Alhamdulillah, Bantuan Korban Banjir Suranenggala Berdatangan
CIREBON - Bantuan untuk korban banjir di Desa Suranenggala Kulon, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon, masih terus mengalir.
Berbagai bentuk bantuan tersebut datang dari bebagai elemen masyarakat seperti organisasi, yayasan, sekolah hingga perseorangan.
Salah satu bantuan tersebut dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cirebon dengan memberikan 100 paket sembako. Secara simbolis Ketua PMI Kabupaten Cirebon Hj Rd Sri Heviyana menyerahkan bantuan ke Kuwu (Kepala Desa) Desa Suranenggala Kulon, Kasmad, untuk disalurkan kepada masyarakat korban banjir, Rabu (20/1).
Ketua PMI Kabupaten Cirebon Rd Sri Heviyana kepada radarcirebon.com mengatakan, pemberian bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian PMI Kabupaten Cirebon kepada korban banjir.
\"Kami berikan sebanyak 100 paket sembako berisi beras, mi instan, kecap, minyak goreng, dan gula,\" katanya.
Sri Heviyana menuturkan, PMI Kabupaten Cirebon juga menyalurkan bantuan paket sembako di Desa Keraton sebanyak 100 paket.
\"Jadi, hari ini (20/1) sudah dua desa yang kami salurkan bantuan sembako. Ada rencana juga tapi masih kita data lagi untuk memberikan bantuan kepada korban banjir di kecamatan lainnya di Kabupaten Cirebon,\" tuturnya.
Sementara itu, Kasmad, Kuwu (Kepala Desa) Suranenggala Kulon kepada radarcirebon.com mengaku senang banyaknya bantuan yang datang untuk warganya yang terdampak banjir.
\"Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah memberikan bantuan ke desa kami. Bantuan-bantuan ini langsung saya salurkan ke warga yang terdampak banjir,\" ucapnya.
Meski banyak bantuan yang datang, Kasmad menuturkan, pihaknya tetap membuka dapur umum.
\"Ya, dapur umum ini tetap kami buka untuk menyalurkan makanan kepada warga yang terdampak banjir,\" pungkasnya. (rdh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: