Disebut Mau Demo Besar-besaran 5 Juli, Begini Kata BEM UI

Disebut Mau Demo Besar-besaran 5 Juli, Begini Kata BEM UI

JAKARTA- Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) disebut akan melakukan aksi demo besar-besaran pada, Senin, 5 Juli 2021. Namun, informasi itu langsung dibantah.

Demo besar-besaran buntut dari istilah Jokowi The King Of The Service.

“Sehubungan dengan beredarnya berita tersebut yang mencatut nama BEM UI, maka kami menyatakan bahwa BEM UI 2021 tidak pernah berencana melakukan aksi besar-besaran pada tanggal 5 Juli 2021 sehingga berita tersebut tidak benar,” kata Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra.

Dikatakan bahwa BEM UI sangat memahami tingginya kasus COVID-19 dan menghimbau seluruh masyarakat untuk bersama menjaga protokol kesehatan.

“Menyayangkan adanya pencatutan nama BEM UI oleh media Harian Terbit tanpa berkomunikasi dengan pihak BEM UI terlebih dahulu,” katanya.

BEM UI juga mengajak mahasiswa dan masyarakat untuk terus berkonsolidasi dan mengawal isu melalui gerakan gerakan yang tetap memperhatikan kenaikan kasus COVID-19.

“BEM UI 2021 saat ini sedang berkoordinasi dengan pihak pihak terkait untuk mengadakan vaksinasi bagi mahasiswa UI sebagai salah satu bentuk dukungan percepatan penanganan kasus COVID-19,” demikian BEM UI. (dal/fin)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: