Para Suporter Harus Belajar atau Diajarkan Cara Identifikasi Bahaya di Stadion

Para Suporter Harus Belajar atau Diajarkan Cara Identifikasi Bahaya di Stadion

Tragedi di Stadion Kanjuruhan menyebabkan ratusan suporter meninggal dunia.-Ist-radarcirebon.com

Selain itu, lanjut Edi, perlu memberikan edukasi kepada masyarakat dengan cara melakukan induksi dan "briefing" bagaimana cara melakukan evakuasi keadaan darurat bagi penonton.

"Pastikan juga bahwa 'emergency response plan' dimiliki oleh stadion pertandingan olahraga," ujar dia.

BACA JUGA:Kapolres Malang Dicopot Pasca Tragedi Kanjuruhan, Inilah Sosok Penggantinya

Satu lagi, yang menurut Edi tidak kalah penting adalah menyiapkan tim dan latihan evakuasi yang harus dilakukan secara rutin, yang juga melibatkan petugas medis.

Ia menegaskan dalam Peraturan FIFA Pasal 74 tentang Safety & Security Officer sebenarnya sudah sangat mengutamakan serta mempedulikan aspek K3.

"Mari kita budayakan K3 mulai dari hal-hal kecil di manapun kita berada. Mulai dari rumah, tempat kerja hingga ruang publik. Kita pun juga bisa meng-K3-kan olahraga," tegasnya. (jun)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase